Jahat Maksimal, Kim So Yeon Ngaku Bahagia Perankan Karakter Antagonis di 'Penthouse'
TV

Menyusul berakhirnya 'Penthouse' pada Selasa (5/1) malam kemarin, Kim So Yeon yang berperan sebagai Cheon Seo Jin membagikan pemikiran akhir tentang season 1 drama ini. Penasaran seperti apa penuturan lengkapnya?

WowKeren - Setelah season 1 "Penthouse" tamat, Kim So Yeon yang berperan sebagai Cheon Seo Jin membagikan pemikiran akhirnya. Ia membahas bagaimana perasaannya berperan sebagai karakter antagonis yang sangat dibenci oleh pemirsa.

Pertama-tama Kim So Yeon berkata, "Aku seperti merasa baru satu atau dua hari yang lalu ketika sangat bersemangat saat menerima naskah untuk pertama kalinya, jadi itu tidak terasa nyata."

"Aku merasa jadi lebih dekat dengan tim 'Penthouse', mungkin karena kami melalui masa sulit di tahun 2020 bersama-sama. Aku ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pemirsa karena menyukai proyek yang kami kerjakan dengan keras dan penuh semangat ini," imbuhnya.


Kim So Yeon kemudian mengaku bahagia bisa menunjukkan sisi yang berbeda melalui karakter Cheon Seo Jin yang jahat. "Cheon Seo Jin melakukan banyak hal jahat. Tapi sebagai seorang aktor, aku senang bisa menunjukkan sisi yang berbeda melalui karakter Cheon Seo Jin. Lebih dari segalanya, aku sangat berterima kasih atas semua dukungan dari pemirsa dan itu membuatku bersemangat," jelasnya.

Dia menambahkan, "Aku selalu berusaha melakukan yang terbaik, tapi aku menyesali beberapa bagian ketika aku menonton drama. Saat ini, kami sedang syuting 'Penthouse' season 2 dan ada season 3 setelahnya. Jadi aku ingin memperbaiki bagian yang kurang dan menunjukkan versi yang lebih baik dari diriku kepada penonton."

Terakhir, Kim So Yeon membagikan pemikirannya soal musim kedua drama ini. "Aku menerima naskahnya dan mendapatkan energi kembali dari cerita yang mengejutkan, dan kami sedang syuting sekarang. Mohon sangat menantikan itu," pungkas istri dari aktor Lee Sang Woo tersebut.

Sementara itu, "Penthouse" telah dikonfirmasi tayang hingga musim ketiga. Berbeda dengan yang pertama, musim 2 & 3 "Penthouse" masing-masing memiliki 12 episode dan akan tayang di slot Jumat - Sabtu malam SBS. Bagi kalian yang penasaran dengan perkembangan terbarunya, terus pantau update-nya di WowKeren ya.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru