Anji Diminta Bikin Gerakan Tolak Vaksin Covid-19, Beri Respon Mengejutkan
Instagram/duniamanji
Selebriti

Anji menanggapi netizen yang memintanya membuat gerakan menolak vaksin Covid-19. Diketahui tepat hari ini, Rabu (13/1), Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Sinovac.

WowKeren - Musisi Anji diminta membuat gerakan untuk menolak vaksin Covid-19. Dengan tegas, Anji menolaknya.

Hal tersebut bermula saat seorang netizen mengirim pesan pada Anji untuk membuat gerakan untuk menolak vaksin Covid-19. Netizen itu menilai vaksin berbahaya. "Manji knp gak bikin gerakan tolak vaksin? Bukannya vaksin itu bahaya? Saudara saya lumpuh gara-gara vaksin," katanya.

Mantan vokalis Drive ini kemudian menjelaskan alasan tidak setuju dengan gerakan menolak vaksin. Anji menjelaskan bahwa pemerintah dan masyarakat Indonesia menyimpan harapan agar vaksin tersebut membuahkan hasil.

"Hmmm, saya tidak setuju gerakan tolak vaksin. Kenapa? Karena banyak Masyarakat berharap. Pemerintah juga sudah berusaha," balas Anji.


Anji menjelaskan bahwa menjadi hak asasi orang bersangkutan ingin divaksin atau tidak. Alhasil mantan kekasih Sheila Marcia ini menilai gerakan menolak vaksin kurang etis.

"Kalau kamu tidak mau vaksin, itu hakmu. Tapi membuat gerakan/demo itu hal lain," jelas Anji.

Anji

Instagram

Anji juga menuliskan kalimat bijak menyertai unggahannya. Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak mempermasalahkan vaksin karena semua itu dilakukan untuk kepentingan bersama.

"Sudahlah jangan jadinya Rakyat berantem sama Rakyat (lagi). Kalau tidak mau, ya itu hakmu. Tapi jangan jadi menghancurkan harapan orang lain," tulis Anji dalam postingan Instagram pada Rabu (13/1). "Kita semua sama-sama lelah. Semua ingin selesai dan keluar. Ga usah jadi pada ribut. Malah tambah lelah. Jalankan saja apa yang diyakini."

Sementara itu tepat pada hari ini, Rabu (13/1), Presiden Jokowi menjadi orang pertama di Indonesia yang disuntik vaksin Covid-19 Sinovac produksi Tiongkok. Selanjutnya ada Raffi Ahmad yang juga disuntik menyusul Jokowi.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru