Jadi Pionir Kesuksesan MCU, Robert Downey Ternyata Bukan Aktor dengan Gaji Tertinggi di 'Iron Man'
Getty Images
Selebriti

Walaupun 'Iron Man' dianggap sebagai cikal bakal berkembangnya film-film Marvel Studios, akan tetapi Robert Downey hanya mendapatkan gaji kecil meski ia menjadi karakter utamanya.

WowKeren - Rasanya tak berlebihan jika Robert Downey Jr. disebut sebagai pionir yang membawa Marvel Studios mencapai kejayaan. Pasalnya film pertama Marvel Studios yang dibintanginya, "Iron Man", menuai sukses besar saat dirilis pada 2008 silam. Hingga kini, ada sekitar 23 film superhero yang sudah dirilis Marvel Studios dalam kurun waktu satu dekade belakangan.

Menilik dari kesuksesan tersebut, tentunya tak heran kalau pemeran Tony Stark ini menjadi aktor dengan gaji termahal di antara pemeran lain dalam franchise MCU. Namun siapa sangka, aktor "Sherlock Holmes" ini justru tidak mendapatkan gaji paling tinggi di film "Iron Man", meskipun ia menjadi pemeran utamanya.

Diketahui, ada sejumlah nama besar lainnya yang terlibat dalam film pertama Marvel Studios tersebut selain Robert Downey. Sebut saja Gwyneth Paltrow, Jeff Bridges, atau Jon Favreau yang juga merangkap sebagai sutradara.

Namun, pemeran yang mendapatkan bayaran paling tinggi justru adalah Terrence Howard, yang memerankan karakter Kolonel James Rhodes, teman setia Tony Stark. Di film "Iron Man", Terrence dilaporkan mendapatkan bayaran sebesar USD 8 juta. Jumlah tersebut tentunya jauh lebih banyak dibandingkan Robert Downey yang saat itu hanya dibayar USD 500 ribu.


Hal ini tentunya karena di masa tersebut Robert Downey bukanlah seorang aktor dengan karier cemerlang lantaran ia tersandung sejumlah masalah. Pria berusia 55 tahun tersebut sulit masuk sebagai aktor kelas atas karena masalah kecanduan narkoba hingga statusnya sebagai mantan narapidana.

Tentunya hal tersebut membuat Marvel Studios melakukan suatu pertaruhan besar. Apalagi "Iron Man" merupakan film pertama mereka. Belum lagi sejumlah nama aktor kondang lain yang saat itu lebih dijagokan untuk memerankan Iron Man, seperti Hugh Jackman, Tom Cruise, serta Nicolas Cage.

Namun, kini pendapatan Robert Downey pun terus melambung berkali-kali lipat. Bahkan di "Avengers: Infinity War", bayaran sang aktor meroket menjadi USD 75 juta. Nilai tersebut kembali naik saat ia membintangi "Avengers: Endgame" dan membuatnya menjadi aktor bergaji tertinggi.

Sementara itu, Terrence Howard sendiri diketahui hanya bergabung di film "Iron Man", sebelum akhirnya peran James Rhodes digantikan oleh Don Cheadle. Dalam perkembangannya, karakter James Rhodes sendiri akhirnya juga dikenal luas sebagai War Machine.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait