Bunga Citra Lestari Lakukan Swab Test Mandiri Pada Vidi Aldiano Jadi Kontroversi
Instagram/bclsinclair/vidialdiano
Selebriti

Beredar video saat Bunga Citra Lestari melakukan swab test mandiri terhadap rekannya, Vidi Aldiano tanpa bantuan tenaga kesehatan. Video tersebut lantas menuai kontroversi.

WowKeren - Bunga Citra Lestari alias BCL jadi salah satu artis yang berusaha selalu menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Perempuan yang akrab disapa Unge ini mewajibkan setiap orang yang ingin bertemu dengannya untuk melakukan swab test terlebih dahulu.

Namun yang mengejutkan, BCL rupanya melakukan swab test tersebut secara mandiri tanpa bantuan tenaga kesehatan. Hal tersebut diketahui langsung dari unggahan Instagram Story rekannya, Vidi Aldiano yang sebelumnya menjadi perbincangan warganet pada Desember lalu. Dan kini video tersebut jadi kontroversi lantaran netizen menanyakan soal keamanannya.

Dalam postingannya, Vidi terlihat meringis kesakitan saat BCL memasukkan alat swab test ke hidungnya. Kala itu BCL juga terlihat hanya mengenakan masker saat mengambil sampel hidung dan air liur Vidi.


"S.O.P kalo mau ketemu sama si Bunga Citra Lestari," tulis Vidi sebagai keterangan pada video postingannya. "Swab sampe batang otak gua," tambahnya.

Hingga kemudian Vidi mengeluhkan kalau swab tes yang dilakukan BCL sangat sakit tak seperti biasanya ia lakukan dengan tim medis. "SWAB tersakit seumur hidup gua ya Allah lo jahat banget @bclsinclair," tambah Vidi.

Bunga Citra Lestari Lakukan Swab Test Mandiri Pada Vidi Aldiano Jadi Kontroversi

Instagram

Lantaran diunggah kembali oleh akun gosip, netter pun kembali ramai membicarakan video tersebut. Mereka mempertanyakan soal keamanan melakukan swab test mandiri terlebih lagi BCL melakukannya tanpa mengenakan APD lengkap.

"Ga bole sebenernya. Nakes aja harus pelatihan sebelum bisa ambil sampel Bisa jadi itu salah cara ambil sampelnya, hasil bisa tdk valid," komentar seorang netter. "GAK BOLEH. Kemarin ada lho di twitter yg ke dokter THT bingung ber4 karena saling swab terus temennya ada yg positif. Gak pake APD, sementara swab adalah tindakan tg beresiko airborne. Terus hidung dan tenggorokan itu TIPIS DAN BANYAK banget pembuluh darah, coloknya sedalam apa, batasnya sampe mana? Gak bisa dikira2 kalau ga tau anatomi tubuh manusia," timpal netter yang lain. "Kalau yg diambil swabnya positif bagaimana?kalau men-swab harus pakai baju apd level3 takutnya swab nya positif," sahut netter yang lain.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait