Jungkook BTS Bisa Hidup Bahagia Asal Punya Dua Hal Ini
Twitter/SamsungMobile
Selebriti

BTS beberapa waktu lalu mengadakan wawancara dengan 'Mini Masterclass' di mana Jungkook mengungkapkan hanya ada dua hal yang ia butuhkan untuk menjalani hidup bahagia.

WowKeren - BTS (Bangtan Boys) beberapa waktu lalu mengadakan wawancara dengan "Mini Masterclass". Jungkook mengungkapkan hanya ada dua hal yang ia butuhkan untuk menjalani hidup bahagia.

Dalam wawancara tersebut, para member membahas pertanyaan tentang apa yang paling membuat mereka bahagia sebagai idol. Grup yang digawangi RM (Rap Monster) dan kawan-kawan itu juga ditanya apa yang membuat mereka menantikan setiap momen sebagai idol.

Sebagian besar member menghargai bagaimana musik mereka berbicara secara mendalam kepada orang lain. V di sisi lain membuat Jimin BTS tertawa dengan jawaban jujurnya. "Tampil di konser adalah bagian favoritku," kata pemilik nama Kim Taehyung itu.


Lucunya, Jungkook juga punya jawaban serupa. Idol kelahiran 1997 itu mengungkapkan dua hal yang bisa membuat hidupnya bahagia, "ARMY (fandom BTS) dan penampilan kami. Aku bisa hidup bahagia jika aku memiliki keduanya."

Cinta Jungkook kepada ARMY memang tidak perlu diragukan. Tidak berlebihan jika Jungkook mengatakan bahwa ia tidak bisa hidup tanpa ARMY. Bahkan ia mentato tulisan ARMY di tangan sebagai bukti cintanya pada penggemar.

Hal lain yang membuat hidup Jungkook bahagia adalah tampil di konser. Jungkook sangat mencintai tampil di panggung sampai-sampai memaksakan diri hingga batas fisiknya di setiap konser. Ia memperlakukan setiap momen dari setiap pertunjukan seolah-olah itu yang terakhir.

Sementara itu, BTS dijadwalkan tampil di ajang penghargaan musik bergengsi Grammy Awards 2021 yang awalnya digelar pada 31 Januari, tapi ditunda hingga Maret. Single hit mereka "Dynamite" dinominasikan untuk Best Pop Duo/Group Performance.

Jungkook kabarnya juga akan merilis mixtape perdana sekitar tahun ini. Namun Big Hit Entertainment belum mengumumkan informasi apa pun tentang mixtape Jungkook.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait