J-Hope BTS Tertarik Jadi Bintang Tamu, Begini Reaksi Member 'I Live Alone'
Naver
TV

J-Hope pernah ditanya dalam sebuah wawancara soal variety show mana yang paling dia inginkan untuk tampil. Sang idol ganteng menjawab ingin tampil di 'I Live Alone'.

WowKeren - Member "I Live Alone" dalam episode terbarunya memberikan reaksi atas rasa tertarik J-Hope BTS (Bangtan Boys) untuk menjadi bintang tamu program hits MBC. Sung Hoon cs tampak begitu bangga juga antusias.

Diketahui sebelumnya, J-Hope pernah ditanya dalam sebuah wawancara soal variety show mana yang paling dia inginkan untuk tampil. Idol kelahiran tahun 1994 itu menjawab ingin tampil dalam "I Live Alone". "Aku ingin mencoba sesuatu seperti 'I Live Alone'," ujar J-Hope.

Dalam episode terbaru "I Live Alone", Park Na Rae segera menyebutkan efek positif terhadap rating penonton jika J-Hope benar-benar menjadi bintang tamu. "Ini kabar baik. Aku merasa rating kami akan naik 20 persen jika dia datang," tutur Park Na Rae.

Sung Hoon tidak ragu melakukan apa pun yang mereka bisa untuk meningkatkan peluang J-Hope benar-benar tampil di "I Live Alone". "Ayo kita kirimi dia pesan video sehingga dia harus muncul di sini," sambung Sung Hoon.


Kian84 dengan antusias berkata pada kamera "I Live Alone", "Aku tidak tahu apakah kamu mengenalku, J-Hope. Tapi aku mengenalmu. Aku sangat ingin bertemu denganmu, J-Hope. Aku penasaran ingin tahu kehidupan seperti apa yang kamu jalani. Sebagai penggemar BTS, aku suka tarianmu."

Reaksi member "I Live Alone" soal rasa tertarik J-Hope ini langsung ramai diibanjiri komentar netizen Korea Selatan. "Jika J-Hope muncul di 'I Live Alone', kupikir itu akan menyenangkan," tulis seorang netizen.

"Bagaimanapun, akan menyenangkan jika BTS tampil di variety show," tambah yang lain. "Abaikan saja komentar. Aku ingin melihat Hobi keluar dari rumahnya, melipat pakaiannya, makan, membersihkan dan berlatih menari di dalam kamar," pungkas netizen lainnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait