Buntut Kegiatan Syuting 'Ikatan Cinta' Langgar Prokes, Pemkab Bogor Denda Rp 20 Juta
TV

Teguran untuk kegiatan syuting sinetron 'Ikatan Cinta' yang dinilai melanggar prokes ternyata berbuntut panjang. Pasalnya kini Bupati Bogor Ade Yasin menjatuhi denda sebesar Rp 20 juta ke pihak manajemen.

WowKeren - Kegiatan syuting sinetron "Ikatan Cinta" disebut-sebut melanggar protokol kesehatan lantaran memicu kerumunan massa yang ingin melihat artis idola mereka. Kendati begitu, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto meminta Satgas Covid-19 menghentikan aktivitas syuting sinetron "Ikatan Cinta" di wilayah Gunung Geulis, Sukaraja.

Kini teguran tersebut pun berbuntut panjang. Pasalnya Bupati Bogor Ade Yasin akhirnya sepakat untuk menjatuhkan sanksi berupa denda untuk pihak manejemen karena terbukti melanggar prokes saat syuting berlangsung.

Ternyata manajemen "Ikatan Cinta" dijatuhi denda sebesar Rp 20 juta. Selain itu, Bupati Bogor juga berjanji akan terus mengawasi dan mengawal jalannya proses syuting sinetron "Ikatan Cinta".

"Satpol PP sudah melakukan pemeriksaan dan tindak lanjut, serta dikenakan denda Rp 20 juta. Ya, ini pelanggaran (pelanggaran pelaporan) dan akan terus kita pantau," ungkap Bupati Bogor Ade Yasin seperti dikutip dari Antara.


Selain itu, para pemain dan kru juga dianggap tidak menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) saat syuting berlangsung. Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor pun menegaskan bahwa pemain dan kru juga melanggar ketentuan yang sudah disarankan KPI .

"Pemain tidak pakai masker, imbauan KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) harus pakai masker tiap acara," kata Ade Yasin. Tak hanya itu, Kepala Satpol PP Kabupaten Bogor, Agus Ridhallah juga telah mendapati surat rapid test antigen dari manajemen "Ikatan Cinta" yang dianggap sudah tak berlaku.

Pihaknya pun menegaskan bila rapid antigen hanya berlaku selama tiga hari saja dan harus dilakukan secara berkala. “Saya ingatkan rapid antigen itu untuk tiga hari, bukan per minggu. Jadi nanti biar dilakukan secara berkala, terus menerus,” kata Agus.

Sementara itu, sebelumnya pihak "Ikatan Cinta" sudah menjelaskan ke publik bahwa protokol kesehatan selalu mereka terapkan selama kegiatan syuting berlangsung. Pihaknya juga menegaskan bahwa setiap crew dan pemain akan melakukan swab test seminggu sekali.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru