Panggil Ayu Ting Ting 'Japok', Wanita ini Nangis Minta Maaf Saat Dipolisikan
Instagram/mom_ayting92_
Selebriti

Umi Kalsum membagikan video dari penghina Ayu Ting Ting yang meminta maaf karena menyebut 'Japok' hingga menyebar cerita tidak benar. Lantas bagaimana sikap Ayu terhadap haters tersebut?

WowKeren - Ayu Ting Ting merupakan salah satu artis papan atas Tanah Air. Tak hanya bersuara merdu, Ayu juga handal membawakan acara hingga berakting. Namun statusnya sebagai janda seolah menjadi celah bagi haters menjatuhkan kesuksesannya.

Seperti yang dikatakan salah satu haters dengan nama Annisa. Ia menyebut Ayu dengan sebutan Japok (Janda Depok). Tak tinggal diam, Umi Kalsum langsung melaporkan penghina sang putri ke pihak berwajib.

"Saya Annisa Rosalina meminta maaf karena menghina Ayu Ting Ting atau Ayu Rosmalina dengan sebutan Japok," ujar Annisa dalam video yang dibagikan Umi Kalsum. "Telah mencemari nama Ayu Ting Ting dengan berbicara tidak sesuai dengan kenyataan yang telah saya bicarakan bahwa saya diusir dari kafe."

Annisa juga berharap keluarga Ayu membukakan pintu maaf untuknya. "Dan saya terima hukuman dari pihak berwajib karena bertanggung jawab atas perbuatan yang saya lakukan," tandasnya.


Hati ibu mana yang tidak sakit hati membaca komentar jahat untuk sang putri. Umi Kalsum mengaku tak habis pikir apabila penghina Ayu adalah seorang perempuan yang juga seorang istri dan ibu. Umi Kalsum lantas berharap janji Annisa bukan hanya di mulut saja.

Panggil Ayu Ting Ting \'Japok\', Wanita ini Nangis Minta Maaf Saat Dipolisikan

Instagram

"Semoga ucapan kamu janji bukan di mulut aj yy sampaikan kehati kmu y apa lagi kamu seorang wanita , tidak sepantasnya kamu berkata begitu," tulis Umi Kalsum pada Sabtu (13/3). "Mamang kamu akan hidup abadi ,siapa yang mau jadi janda."

Namun haters tersebut tidak jadi ditahan karena Ayu memaafkannya. Umi Kalsum pun berharap tindakan tegas keluarganya dapat dijadikan pelajaran untuk warganet lain agar tak mudah berkomentar buruk kepada artis, terutama pada Ayu.

"Untungnya anak saya punya hati buat lepaskan kamu yang punya anak punya suami tidak di lanjutkan buat penahanan kamu selanjurnya," tandas Umi Kalsum. "Semoga ini menjadi pembelajaran buat kalian semuanya jaga lisan sebelum di bawa ke jalur hukum yang berlaku di negara kita ini."

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait