Penulis Naskah Buka Suara Soal Kontroversi 'Joseon Exorcist' Hingga Berhenti Tayang
Naver
TV

Begitu diumumkan berhenti tayang, tim produksi beserta para pemain 'Joseon Exorcist' kompak membuat pernyataan permintaan maaf. Tak terkecuali sang penulis naskah Park Gye Ok.

WowKeren - SBS telah mengumumkan menghentikan penayangan "Joseon Exorcist" atas berbagai kontroversi yang ditimbulkannya mulai dari alurnya diduga mendistorsi sejarah asli Korea Selatan hingga pemakaian properti bergaya Tiongkok. Padahal drama sageuk ini baru tayang sebanyak dua episode.

Begitu diumumkan berhenti tayang, tim produksi beserta para pemain "Joseon Exorcist" kompak membuat pernyataan permintaan maaf. Tak terkecuali sang penulis naskah yang tak lain adalah Park Gye Ok.

"Ini adalah penulis 'Joseon Exorcist', Park Gye Ok. Aku dengan tulus meminta maaf karena menyebabkan ketidaknyamanan bagi pemirsa selama beberapa hari terakhir karena naskah yang kutulis tanpa pertimbangan yang matang," tulis Park Gye Ok.

"Saat mempersiapkan drama, sebagai penulis skenario utama, aku ingin mengingat kesalahan masa laluku dan menunjukkan peningkatanku melalui naskah yang bagus. Sebaliknya, rasa puas diriku dan kurangnya penilaian yang matang mengakibatkan kemarahan dan kelelahan penonton," imbuh Park Gye Ok.

"Sekali lagi aku minta maaf. Aku seharusnya menunjukkan lebih banyak rasa hormat kepada para pahlawan yang mendirikan dinasti Joseon dan meninggalkan pengaruh besar pada sejarah kita," sambung Park Gye Ok.


Park Gye Ok lantas mengungkap alasannya menggarap naskah "Joseon Exorcist" yang kini memicu banyak kontroversi. "Sebaliknya, aku bersandar pada fakta bahwa drama itu bergenre fantasi dan sangat menyesali penilaian puas yang kubuat sebagai hasilnya," tambah Park Gye Ok.

"Banyak pemirsa mengkritik dan berspekulasi tentang distorsi sejarah yang disengaja, tetapi aku tidak pernah bermaksud seperti itu. Namun, hasilnya adalah aku meninggalkan luka yang dalam pada orang lain, jadi aku akan mengingat ini dalam hati dan tidak melupakan perasaan ini," imbuh Park Gye Ok.

"Aku menundukkan kepala dan meminta maaf kepada para aktor, staf produksi, dan sutradara yang telah mencurahkan hati dan jiwa mereka untuk membuat drama yang bagus, juga kepada perusahaan produksi dan stasiun penyiaran. Sekali lagi, aku meminta maaf kepada semua penonton dengan sepenuh hati," pungkas Park Gye Ok.

Sementara itu, "Joseon Exorcist" merupakan drama fantasi eksorsisme tentang pertempuran sengit untuk melindungi orang-orang Joseon dari roh jahat yang tertarik pada ambisi dan keserakahan manusia.

Selama patrolinya di wilayah utara, Lee Bang Won (kemudian menjadi Raja Taejong yang diperankan Kam Woo Sung) bertemu dengan roh jahat dari Barat yang ingin menguasai manusia. Meskipun Raja Taejong menyegel roh jahat itu, ia dibangkitkan di kerajaan Joseon karena keserakahan dan keinginan manusia.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel