Sule Blak-blakan Ngaku Sombong, Inikah Alasan Tak Rangkul Komedian Junior?
Instagram/ferdinan_sule
Selebriti

Sule tak ingin munafik dan mengakui bahwa dirinya pernah merasa sombong dengan pencapaiannya saat ini. Sule kemudian menjawab isu soal dirinya yang dianggap tak merangkul komedian junior seperti para komika.

WowKeren - Denny Sumargo mengakui bahwa Sule adalah salah satu komedian tersukses di Tanah Air. Ia lantas bertanya kpada suami Nathalie Holscher itu apakah dirinya pernah merasa sombong dengan pencapaiannya saat ini.

Tak disangka, Sule blak-blakan mengaku dirinya sepat merasa sombong karena telah sukses berkarier di dunia hiburan. Tak munafik, Sule menyebut semua orang pasti pernah merasa sombong jika kariernya sukses.

"Sempet (sombong). Bohong, orang munafik kalau mereka tidak merasa pernah sombong dalam hidupnya. Pasti pernah (merasa sombong)," ungkap Sule di kanal YouTube Denny Sumargo, Selasa (6/4).

"Jangankan kita mengakui tentang hal kesombongan, kita nggak sombong pun orang bisa menganggap kita sombong," lanjutnya. "Jadi artinya buat apa tidak sombong kalau orang menganggap kita sombong. Kan gitu."

Namun bukan berarti Sule terus merasa selalu sombong, dan tidak menganggap remeh orang lain. Justru dari sikap sombong tersebut, Sule mendapat banyak pelajaran dan berusaha untuk menghilangkan perasaan tersebut.


"Yang terpenting kita mengalami, tapi itu menjadi tolak ukur buat kita ternyata itu adalah sesuatu yang tidak boleh dilakukan. Kan yang terpenting itu," beber Sule. "Kalau kita nggak terjun dan tidak mengalami, kita tidak akan merubah sikap dan karakter kita. Karena manusia tidak luput dari kesalahan."

Lebih lanjut, Sule juga sempat menjawab isu soal dirinya yang disebut tak merangkul para komedian junior, seperti para komika. Bantah karena sombong, Sule justru merasa minder jika harus berhadapan dengan para komika yang menurutnya lebih cerdas.

"Sebenernya ada keminderan dari diri gua. Karena mereka tuh menganggap komedi stand up ya komedi cerdas, dan bahkan gua pengen belajar stand up," jelas Sule.

"(Gue merasa mereka lebih baik) Yes. Minder takut gua, 'ini gimana ya masuknya, mereka komedi sendiri ini gue bisa nggak ya masuknya'," lanjut ayah empat anak ini. "Bukan berarti gue nggak merangkul. Bahkan gue sering ngundang mereka kesini."

Kerap bertemu dengan para komika, Sule pun berujar jika mereka tidak pernah berpikiran buruk tentang dirinya. "Nggak ada mereka (para komika) berpikir kayak, 'Sule merangkul nggak ya' gitu," tandasnya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait