Choa Eks AOA Antusias Jadi Bintang Tamu 'Running Man' Usai 6 Tahun, Tuai Reaksi Cemburu
Naver
TV

Choa meninggalkan AOA pada Juni 2017 dan memilih hengkang dari agensi di 2019. Pada 2020,ia menandatangani kontrak dengan agensi baru dan mengakhiri hiatus dari industri hiburan.

WowKeren - "Running Man" menayangkan episode terbaru pada Minggu (11/4). Episode itu terasa spesial mengingat Choa datang menjadi bintang tamu bersama komedian Jo Se Ho. Mantan member AOA itu terakhir muncul di "Running Man" sekitar 6 tahun lalu.

Choa meninggalkan AOA pada Juni 2017 silam dan memilih hengkang FNC Entertainment pada 2019 lalu. Pada 2020, idol kelahiran tahun 1990 itu menandatangani kontrak dengan agensi baru dan mengakhiri hiatus dari industri hiburan dengan merekam OST untuk drama "To All the Guys Who Loved Me".

Sejak itu, Choa aktif sebagai pembawa acara TV, entertainer dan YouTube creator, selain sebagai penyanyi. Di "Running Man", Choa dengan antusias berkata, "Sudah enam tahun sejak aku tampil di acara ini. Aku sangat senang. Aku menghabiskan tiga tahun berbaring dan menonton TV."

"Aku menghabiskan banyak waktu di rumah dan bermain YouTube dan tidak banyak kesempatan bagiku untuk melihat banyak orang seperti ini. Aku datang ke sini untuk bermain. Ada begitu banyak senior veteran di sini, jadi kupikir ini akan menyenangkan," sambung Choa.


ChoA Eks AOA Antusias Jadi Bintang Tamu \'Running Man\' Usai 6 Tahun, Tuai Reaksi Cemburu

Source: Naver

Choa pun mendapat sambutan yang sangat hangat dari Kim Jong Kook cs. Kocaknya, Jo Se Ho yang juga jadi bintang tamu "Running Man" mendapat respon yang kurang apik dari member lain. Diketahui Jo Se Ho dan para member sudah seperti keluarga jadi mereka saling bercanda seperti itu.

"Kemarin, aku tiba-tiba mendapat telepon dari Yoo Jae Seok. Dia berkata, 'Kamu akan ikut 'Running Man' besok, kan? Jangan datang'. Bagaimana mungkin aku tidak ikut? Aku sudah mengatakan akan datang! Dia menyuruhku untuk tetap diam jika aku harus datang," curhat Jo Se Ho.

Kemunculan Choa di "Running Man" tak disangka menjadi buah bibir netizen Korea Selatan. "Aku cemburu karena dia bisa membayar tagihannya tanpa melakukan apa pun selain menonton TV di tempat tidur selama tiga tahun," tulis seorang netizen.

"Dia terlihat sangat polos di sini, bahkan lebih cantik," sambung yang lain. "Aku cemburu. Aku tipe orang yang ingin berada di tempat tidur sampai aku mati dan tetap tinggal di tempat tidur setelah aku mati," pungkas netizen lainnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru