Cerita Armand Maulana Salat Jumat Di Green Mosque Saat Pandemi: Mesti Rebutan Jatah Saf
Instagram/armandmaulana04
Selebriti

Armand Maulana mengungkapkan pengalaman pertamanya ikut salat Jumat di Kota Leeds, Inggris. Armand Maulana pun menyebut bila masjid yang akan dikunjunginya bersama salah satu rekannya itu merupakan terbesar di Kota Leeds.

WowKeren - Tak sekadar mengantarkan sang putri untuk menempuh pendidikan di Kota Leeds, Inggris, Armand Maulana rupanya juga mendapat beragam pengalaman. Armand dan Dewi Gita diketahui sempat panik lantaran sang putri dinyatakan positif Covid-19 beberapa hari setelah keduanya sampai di Leeds. Kini, Armand membagikan pengalaman pertamanya salat Jumat di Kota Leeds, Inggris.

Armand terlihat ditemani oleh salah satu rekannya untuk menunaikan salat Jumat. Keduanya bakal beribadah di Leeds Grand Mosque yang disebut-sebut oleh Armand merupakan salah satu masjid terbesar di kota tersebut.

"Masjid yang deket Naja justru masjid terbesar yang ada di Leeds ya?" tanya Armand kepada rekannya tersebut. "Grand Mosque."

Sebelumnya, rekan Armand tersebut rupanya terlebih dahulu menceritakan prosedur untuk bisa salat berjemaah di Grand Mosque di tengah masa pandemi seperti sekarang ini. Vokalis band Gigi ini lantas menganggapnya sebagai hal unik.


Rupanya, pengurus Grand Mosque memberikan sejumlah peraturan untuk para jemaah yang akan menunaikan ibadah salat Jumat selama pandemi. Menurut penuturan rekan Armand pada awal pandemi, masjid di Leeds memberlakukan salat Jumat dengan sistem ticketing. Maksudnya, setiap jemaah mesti melakukan pendaftaran terlebih dahulu lalu mendapatkan tiket untuk bisa ikut salat Jumat di sana.

Aturan itu kini sudah tidak lagi diberlakukan. Menurut Armand, sekarang ini justru para jemaah mesti berebut saf salat agar bisa mengikuti ibadah.

"Ini kita ngecek nih, kalau misalkan antrian ke Grand Mosque dapat jatah ya masuk," kata Armand mengulangi penjelasan rekannya. "Kalau udah penuh? (Belanja)."

Bangunan Leeds Grand Mosque sendiri merupakan bekas sebuah gereja rancangan Derek Walker. Masjid ini juga terletak tak jauh dari pemukiman muslim yang berada di Kota Leeds, Inggris. Bangunan masjid ini pun disebut-sebut bisa menampung hingga 1.200 jemaah.

(wk/Zahi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait