Audi Marissa Lahirkan Bayi Kuat, Anthony Xie Tuai Pujian Selangit
Instagram/audimarissa
Selebriti

Audi Marissa bersyukur bayinya yang berjenis kelamin laki-laki tumbuh kuat meski lahir prematur. Menurut Audi, bayinya tumbuh kuat karena memiliki ayah seperti Anthony Xie.

WowKeren - Audi Marissa melahirkan bayi prematur pada awal April lalu. Karena lahir sebelum usia kandungan mencapai 37 minggu, bayi Audi dan Anthony Xie yang diberi nama Anzel tersebut harus menjalani perawatan khusus. Bahkan saat baru lahir, Anzel harus menggunakan alat bantu nafas.

Kendati begitu, Anzel diceritakan sebagai bayi laki-laki yang kuat. Menurut Audi, kekuatan tersebut lantaran Anzel memiliki sosok ayah seperti Anthony Xie. Audi mengaku banyak belajar soal bersyukur dari sang suami.

"Pantes aja yaa Anzel bisa jadi laki2 kuat dari dia lahir, ternyata karena papanya kamu @anthonyxie_," tulis Audi pada Kamis (15/4). "Kamu mengajarkan aku tetap harus bersyukur dalam keadaan sukacita maupun dukacita. Dan aku merasa lebih baik ketika melakukan itu."

Audi tak lupa berterima kasih pada Anthony yang mengurusnya dengan begitu sabar pasca operasi caesar. Bahkan Anthony diceritakan berperan besar dalam proses pemberian ASI pada baby Anzel.


"Kamu yang bantu aku berdiri disaat sakit karena baru selesai operasi, suapinin aku pagi siang malem sampai kamu sendiri lupa makan," ungkap Audi. "Bantu bersihin badan aku karena badan aku masih belum stabil, ciumin aku setiap detik untuk semangatin aku."

"Bantu aku pijatin laktasi karena ASI saat itu ga keluar banyak malah sempet ga keluar sama sekali, dan masih banyak lagi kebaikan2 yang kamu berikan untuk aku & Anzel," lanjutnya.

Melihat sikap Anthony, Audi yakin apabila sang putra akan tumbuh sebagai sosok pria hebat dan penyayang seperti papanya. Audi pun semakin menyadari apabila kebahagiaan harus diciptakan sendiri.

"Love you (mencintaimu)," komentar Anthony dalam unggahan sang istri. Melihat keharmonisan pasangan suami istri ini, warganet ramai mendoakan kelanggengan hubungan mereka hingga maut memisahkan.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait