Masih Aktif Syuting Selama Ramadan, Menu Sahur Inul Daratista Bikin Khawatir
Instagram/inul.d
Selebriti

Inul Daratista diketahui masih aktif menjalani syuting selama Ramadan. Namun warganet dibuat khawatir dengan kondisi Inul dalam menjalankan ibadah puasa lantaran menu sahurnya.

WowKeren - Belum lama ini pedangdut Inul Daratista berhasil menyita perhatian warganet lantaran sebuah unggahan di laman Instagram miliknya. Dalam unggahan teranyar, Inul membagikan potret menu sahurnya.

Terlihat di sana Inul memperlihatkan bahwa menu sahurnya hanyalah buah naga yang dipotong separuh dan kurma 3 biji. Tak terlihat di sana sebutir nasi pun untuk disantap Inul saat sahur.

Mengiringi unggahannya, Inul menerangkan bahwa ia kerap makan sahur di atas kasur tempat tidurnya. Menu makan sahurnya yang simpel tersebut membuat Inul mudah menyantapnya meskipun dalam keadaan mengantuk.

"Sahurku," tulis Inul mengawali keterangan pada foto postingannya hari ini, Rabu (21/4). "Trus makane di atas kasur, sambil ngantuk soale," tambahnya dengan memberikan emoji tertawa.


Lebih lanjut, unggahan tersebut lantas menuai beragam tanggapan dari warganet. Menilik dari kolom komentar, rupanya banyak netter justru merasa khawatir Inul tidak akan kuat menjalankan ibadah puasa bila menu sahurnya seperti di atas.

Selain itu, diketahui pula bahwa selama Ramadan ini Inul juga masih aktif menjalankan syuting program acara di stasiun televisi. "Bunnn ,kok bisa saur nya cuma itu aja padahal kan selalu nongol terus di tv ? Kok aku ga bisa ya buka nasi sahurnya juga nasi," tanya seorang netter. "Orak maem sego opo kuat bun puasane," sahut netter lainnya.

Masih Aktif Syuting Selama Ramadan, Menu Sahur Inul Daratista Bikin Khawatir

Instagram

Namun Inul pun menegaskan bahwa memperbanyak makan serat di saat sahur membuat perutnya lebih lama merasa kenyang. "Kuat, justru klo makan serat, awet kenyang," balas Inul di kolom komentar.

Sementara itu, netter yang lain mengkhawatirkan imunitas Inul akan turun bila menu sahurnya terus demikian. "Bund maaf lebih baik sahurnya tetap makan nasi untuk mencegah imunitas turun secara bunda kan juga olahraga lumayan intens. Karna yang ku liat di yotoube ka ussy dia terpapar covid karna waktu itu dia bayar puasa tapi sahur makan gak pake nasi dan buka nya pun gak makan nasi terus tetap olahraga intens akhirnya imun dia turun dan terpapar covid. Tapi imun semua orang beda2 sih, semoga bunda sehat selalu," timpal netter lainnya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru