Beber Alasan Sering Tolak Ajakan Menyelam, Awkarin Ungkap Alami Gejala Ringan Thalassophobia
Instagram/awkarin
Selebriti

Awkarin mengaku bahwa ia kerap menolak ajakan teman-temannya untuk menyelam. Lantas kini Karin pun mengungkapkan bahwa sebenarnya ia mengalami gejala ringan Thalassophobia.

WowKeren - Baru-baru ini Awkarin berhasil menyita perhatian warganet lantaran sebuah unggahan teranyar di laman Instagram miliknya. Perempuan pemilik nama asli Karin Novilda Sulaiman itu mengungkapkan bahwa ia mengidap gejala ringan thalassophobia.

Thalassophobia sendiri merupakan salah satu jenis fobia di mana penderitanya merasakan ketakutan yang sangat besar terhadap laut atau samudera. Kendati demikian, Karin kerap merasa takut dengan air dan kedalaman laut.

Karena hal tersebut, ia akhirnya jadi sering menolak ajakan teman-temannya untuk menyelam. Namun kini dikatakan Karen bahwa ia telah berhasil menaklukkan ketakutannya tersebut.

Dara cantik berusia 23 tahun itu membagikan video kala ia belajar menyelam. "Lihat Bu! Aku menaklukkan ketakutanku !!!" tulis Karin dalam bahasa Inggris sebagai keterangan pada video postingannya hari ini, Selasa (4/5).


"Sekadar informasi, saya mengalami gejala ringan Thalassophobia. Saya sangat takut dengan air yang dalam dan gelap, terutama kedalaman laut. Membuatku sangat cemas. Menjelaskan mengapa saya selalu menolak setiap kali teman saya meminta saya untuk menyelam," papar Karin.

Namun setelah berhasil melawan rasa takutnya tersebut, Karin kini justru merasakan hal yang luar biasa ketika bisa menyelam. Ia lantas siap untuk berlibur ke laut pada minggu depan. "JAAAAA tapi hari ini !!!!!!! Aku menaklukkan rasa takutku !!! DAN ITU TIDAK BURUK. Faktanya, ITU LUAR BIASA. mari kita berguling ke laut, minggu ini, oke?" pungkas Karin.

Unggahan Karin tersebut lantas menuai beragam tanggapan dari warganet. Menilik dari kolom komentar, rupanya banyak netter yang turut ingin bisa melawan rasa takutnya seperti Karin.

"Ya alloh pengen juga bisa kek karin ngelawan fobia.. Tapi gimana sama kolam renang sedengkul aja dah heboh takutnya," komentar seorang netter. "Sama karin trauma sama kedalaman air karna dulu pernah tenggelam dan terbawa arus sampe skrng gak pernah nyoba berenang di tempt yg cenderung luas dan dalam but oneday pasti bakal patahin kata trauma dan mencoba diving," curhat netter yang lain.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait