'Kingdom' Masuki Babak Baru, Berikut 3 Momen Epik Yang Jadi Sorotan Pekan Lalu
YouTube
TV

Berakhirnya pertempuran babak kedua 'Kingdom' menandai bahwa era baru kompetisi telah dimulai. Sebelum memasuki babak selanjutnya, berikut adalah 3 momen epik yang menjadi sorotan pekan lalu.

WowKeren - Pertempuran babak kedua "Kingdom: Legendary War" bertajuk "Re:Born" baru saja berakhir minggu lalu. Dengan demikian, babak pertempuran baru akan segera dimulai.

Sebelum pengumuman skor, acara itu menampilkan panggung BTOB 4U, Stray Kids, dan ATEEZ. Sedangkan iKON, SF9, The Boyz telah tampil di episode 4.

Meski "Kingdom" bersiap menyambut babak selanjutnya, beberapa hal dari pertunjukan minggu lalu masih menjadi sorotan. Ketiga kontestan yang tampil telah berhasil menyuguhkan penampilan luar biasa dengan menambahkan elemen unik pada setiap penampilan.

Berikut ini adalah 3 momen epik yang menjadi sorotan di "Kingdom" pekan lalu. Mari kita simak.

1. Pencurian Besar-Besaran

Sebagai bentuk deklarasi cinta, ATEEZ memilih untuk bertukar lagu dengan iKON dan membawakan "Rhythm Ta". Tak lagi tampil sebagai bajak laut, boy grup paling muda di kompetisi itu bertransformasi menjadi perampok bank.

Seperti panggung ATEEZ sebelumnya, mereka menonjolkan kemampuan mendongeng dalam sebuah pertunjukan. Aksi pencurian itu dilakukan bertujuan untuk menggemparkan masyarakat yang melarang seni dan musik. Sehingga aksi boy grup pelantun "Pirate King" itu berlangsung dramatis dan artistik.

ATEEZ berhasil menggetarkan penonton dengan energi yang meluap-luap. Bahkan iKON turut memberikan komentar positif ketika menyaksikan penampilan itu. Terakhir, jam pasir yang sebelumnya pernah muncul di babak pertama kembali hadir di penghujung lagu.


2. Konser Meriah

"Kingdom" semakin seru dengan pertukaran lagu BTOB 4U dan Stray kids yang notabene merupakan grup dengan konsep bertolak belakang. BTOB 4U membawakan "Back Door" dan memanfaatkan aransemennya menjadi elemen pendukung yang apik untuk pertunjukan mereka.

Ketukan dari lagu aslinya diubah menjadi ketukan pintu sebuah ruang tunggu. BTOB 4U mengusung konsep konser, di mana keempat member membuka penampilan mereka dengan bersiap-siap di ruang tunggu masing-masing. Selama berada di ruang tunggu, mereka memamerkan kebolehan individual masing-masing.

Penampilan BTOB 4U itu menuai pujian dari Stray Kids, yang menyebutkan bahwa mereka bersenang-senang hanya dengan menyaksikan para senior itu di atas panggung. Konser berlangsung natural sampai akhirnya Minhyuk membuka atasannya hingga menggemparkan pemirsa di rumah.

3. Bocah Yang Hilang

Stray Kids memilih "I'll Be Your Man" karena lagu itu berbeda dari diskografi mereka selama ini. Berkisah tentang seseorang yang ditinggalkan oleh cinta, BTOB 4U sendiri mengaku bahwa lagu ini sulit dinyanyikan karena mencakup jangkauan nada dan teknik vokal luar biasa.

Pertunjukan Stray Kids berpusat pada doa yang terdengar putus asa untuk melindungi orang-orang yang mereka cintai. Begitu banyak emosi yang terlibat dalam penampilan ini. Suatu adegan ketika Changbin melakukan tarian bersama seorang anak yang tiba-tiba menghilang semakin membuat orang tenggelam dalam pertunjukan mereka.

Jika Bang Chan mati-matian menahan tangis saat menyanyikan "I'll Be Your Man", I.N menangis begitu syuting selesai. Stray Kids kemudian saling berpelukan setelah melakukan pengambilan gambar.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru