Hadir Di Rumah Duka, Daus Mini Dan Jarwo Kwat Sebut Sapri Tak Pernah Cerita Soal Penyakitnya
YouTube/ JARWO KWAT CHANNEL
Selebriti

Daus Mini dan Jarwo Kwat bertandang ke rumah duka pada Minggu (10/5). Pada kesempatan itu, keduanya mengaku tak pernah tahu kalau Sapri punya riwayat sakit diabetes.

WowKeren - Komedian Sapri telah meninggal dunia pada Senin (10/5). Kepergiannya tersebut tak ayal meninggalkan duka yang mendalam bagi orang-orang terdekatnya termasuk rekan-rekan artis lainnya.

Daus Mini dan Jarwo Kwat sempat mengenang bagaimana sosok Sapri di masa hidupnya. Menurut mereka, Sapri adalah orang yang selalu terlihat ceria. Ia bahkan tak pernah menceritakan soal riwayat sakit diabetesnya itu pada Jarwo dan Daus.

"Kita nggak tahu ya. Dia nggak pernah cerita," kata Jarwo, saat hadir di rumah duka pada Senin (10/5) malam. "Beliau itu almarhum tidak pernah nunjukin kalau sakit. Pokoknya happy aja. Orangnya bercanda, humoris, ya low profile," timpal Daus.

Selain itu, Jarwo juga menerangkan bagaimana Sapri memiliki sifat yang baik hati. Ia pun teringat bagaimana Sapri kerap membawa banyak makanan saat hadir di lokasi syuting. "Orangnya bersahaja banget. Dan suka bawa soto mie ke lokasi syuting. Dia bawa bubur ayam. Orangnya baik banget," kenang Jarwo.


Lebih lanjut, Jarwo mengungkapkan bahwa ia sempat mendapatkan cerita dari keluarga almarhum kalau sebelumnya Sapri tak pernah mengontrol gula darah karena ketakutan. Sehingga sang komedian tak membatasi untuk mengkonsumsi minuman manis selama Ramadan.

"Tadi saya ngobrol sama ibunya, dia kadang suka minum es, aus katanya, puasa. Nggak terkontrol jadi itu. Jadi dia kaget. Dibawa ke rumah sakit, gula darahnya 1143," ungkap Jarwo.

Menurut cerita ibunya Sapri, putranya itu sengaja tak mau mengecek gula darahnya karena takut. "Kata ibunya, dia nggak mau kontrol. Takut ketahuan penyakitnya. Karena itu jadi nggak pernah dikontrol. Tau-tau ya seperti itu kejadiannya," sambung Jarwo.

Seperti diketahui, sebelum meninggal dunia Sapri dikabarkan memang sedang dalam kondisi yang kurang baik akibat penyakit gula yang menyerang tubuhnya. Bahkan, salah satu kakinya dikabarkan mengecil akibat adanya penyumbatan pembuluh darah.

Sementara itu, jenazah Sapri rencananya akan dimakamkan di TPU Ulujami, Pesanggarahan, Jakarta Selatan, Selasa (11/5). Prosesi pemakaman kabarnya akan berlangsung setelah salat dhuhur yaitu sekitar pukul 12.00 WIB.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru