Makin Panas, PDIP Ingatkan Jasa Puan Maharani Menangkan Ganjar Pranowo di Pilgub Jateng
Instagram
Nasional

Bukan cuma mendongkrak elektabilitas, Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto ingatkan partai berperan penting bantu biayai Ganjar Pranowo memenangkan Pilgub Jateng 2013.

WowKeren - Kisruh internal PDI Perjuangan yang menyeret nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua DPR RI Puan Maharani tengah ramai dibahas beberapa waktu belakangan. Kedua kubu disebut-sebut tengah berkonflik karena Pemilihan Presiden 2024.

Kini Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Bambang Wuryanto kembali bersuara. Politikus yang akrab disapa Bambang Pacul itu menegaskan bahwa elektabilitas Ganjar yang lebih tinggi daripada Puan hanya bersifat sementara.

"Elektabilitas seseorang itu adalah potret keadaan pada waktu itu yang bisa bergerak berubah. Seseorang punya elektabilitas itu tentu karena adanya effort," kata Bambang di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (25/5).

"Effort-nya apa? Hari ini ya asal kau kenal, maka kau pilih aku. Kau kenal aku, kau suka sama aku, pasti kau pilih aku," sambung Bambang.

Bambang menilai elektabilitas tinggi Ganjar saat ini tak lepas dari berbagai pemberitaan media yang masif. Eksposur serupa pun, menurut Bambang, juga terlihat pada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Berbicara soal elektabilitas, Bambang pun mengingatkan bahwa pamor Ganjar saat ini tak lepas dari jasa Puan di masa lalu. Menurut Bambang, di Pemilihan Gubernur Jateng tahun 2013, elektabilitas Ganjar hanya di kisaran 3 persen.


"Itu waktu itu kalau nggak salah itu elektoralnya Pak Ganjar baru 3 persen," tutur Bambang. Namun akhirnya, menurut Bambang, elektabilitas Ganjar bisa meningkat karena dukungan besar dari Puan.

"Dan itu mohon maaf saya jelaskan. Yang menjadi panglima tempurnya Jawa Tengah, komandan tempurnya Jawa Tengah waktu itu namanya Puan Maharani," ujar Bambang.

"Dalam rapat Dewan Pimpinan Pusat Partai, Mbak Puan menyatakan, 'Ibu Ketua Umum mohon izin kalau yang ditetapkan Gubernur Ganjar, biarkan saya menjadi panglima tempurnya di sana'," imbuhnya. "Itu Mbak Puan ngomong."

Bahkan menurutnya Ganjar bisa menjadi Gubernur Jateng karena dibiayai PDIP. "Coba tanya Mas Ganjar pas nyalon dulu duitnya berapa? Rp600 juta, Bos. Kita tidak terima dan silakan dipakai untuk jalan-jalan," tutur Bambang.

Namun akhirnya Ganjar bisa menang di Pilgub Jateng 2013 karena dukungan total dari Puan. "Toh akhirnya dalam waktu 3,5 bulan di-racing pertempuran dan penuh dipimpin dengan Puan Maharani, jadi tuh Ganjar," paparnya.

Bambang menegaskan bahwa saat ini PDIP belum memusingkan perkara elektabilitas kader, apalagi untuk Pilpres 2024. Namun ia memastikan PDIP siap bergerak apabila sudah mendapat arahan dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait