Panggil Kuda yang Injak Kaki Gempi dengan Nama Aisyah, Gisella Anastasia Buka Suara Usai Dikritik
Instagram/gisel_la
Selebriti

Gisella Anastasia akhirnya buka suara setelah unggahan videonya yang merekam kelucuan Gempi saat kakinya diinjak kuda berujung kritikan gara-gara panggilan nama Aisyah.

WowKeren - Gisella Anastasia membagikan video keseruan dirinya dan sang putri cantik, Gempi, yang tengah asyik mencoba olahraga berkuda. Tak hanya seru, namun rupanya Gisel juga sempat merekam kelucuan Gempi ketika kakinya secara tak sengaja terinjak oleh kuda yang dinaikinya.

Keinjek Aisyah. ga janjian siih waktu kaki gempi turun, eh si Aisyah mundur dikit.. Untung emg pake sepatu yg proper, jadi no drama,” terang Gisel dalam unggahannya. “Hebat empitul. hihi maapin mama yg makah ketawa soalnya lucu banget brasa lg scene di OVJ gt lo.

Namun alih-alih fokus dengan video lucu Gempi, ramai netter menyoroti panggilan Aisyah untuk kuda yang disebutkan oleh Gisel. Hal ini pun memancing kecaman termasuk dari salah satu Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Hasibuan atau akrab disapa Gus Umar. Bukan tanpa alasan, diketahui bahwa Aisyah sendiri merupakan nama istri Nabi Muhammad yang juga diberi gelar "ibu orang-orang mukmin".

Reaksi yang sama berdatangan pada unggahan Gisel tersebut. Melalui kolom komentar, warganet ramai melayangkan kritikan hingga meminta Gisel mengubah nama panggilan untuk kuda tersebut.


Syok nama kudanya Aisyah,” ujar akun @dhena******. “NGGA ADA NAMA YG LAIN APAA? itu nama ISTRI NABI MUHAMMAD SAW,” timpal @ameliia******. “Ganti dong jan aisyah namany,” pinta akun @tika*****.

Kehebohan ini sepertinya sudah disadari oleh Gisel. Ia lantas buka suara dan memberikan keterangan tambahan pada unggahannya di atas.

Gisel mengungkapkan jika bukan dirinya yang memberi nama Aisyah untuk kuda itu. Ia menyebutkan jika nama kuda diberikan oleh pihak pengelola fasilitas berkuda dan ia hanya menyebutkan sesuai dengan nama masing-masing kuda yang sudah diberikan.

Mohon maap ak tulis jg disini biar clear yaa.. jadi di @baliequestriancentre masing2 kuda memiliki nama masing2 , tertulis jg d kandang masing2 kyk yg kalian lihat d foto dan video sebelumnya,” ungkap Gisel. “Dengan tidak mengurangi rasa hormat, demikian adanya kita sebagai pengunjung juga memanggil mereka sesuai dengan nama pemberian dari pemilik kuda tersebut.. Love u semuanya,” tandasnya.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait