Sempat Alami Gangguan, Gubernur DKI Jakarta Sampaikan Situs PPDB 2021 Kembali Lancar
Instagram/aniesbaswedan
Nasional

PPDB 2021 DKI Jakarta telah dibuka sejak Senin (7/6) kemarin, namun banyak dari orangtua murid yang mengeluhkan gangguan pada situsnya. Gubernur DKI menyampaikan bahwa situs telah kembali normal.

WowKeren - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021 DKI Jakarta telah dibuka sejak Senin (7/6) kemarin, untuk jalur Prestasi dan jalur Perpindahan Orang Tua dan Anak Guru jenjang SMP, SMA, dan SMK. Akan tetapi, orangtua calon peserta didik mengeluhkan situs PPDB yang sempat mengalami gangguan.

Menanggapi hal tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan bahwa proses pengajuan akun untuk PPDB tahun ajaran 2021/2022 sudah kembali berjalan lancar. Anies mengakui proses pengajuan akun untuk pendaftaran PPDB sempat terkendala dan dikeluhkan oleh para orangtua murid.

"Jadi sempat ada gangguan aplikasi dan sinkronisasi data, tapi Alhamdulillah gangguan itu sudah beres, sudah selesai masalahnya," tutur Anies dalam rekaman suara, Selasa (8/6). "Warga sekarang sudah bisa melakukan pendaftaran akun untuk PPDB."

Anies menerangkan permasalahan tersebut lantaran tahun ini pihaknya melakukan peningkatan kapasitas atau upgrade system PPDB daring menjadi lebih dinamis dan real time. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar masyarakat bisa mendapatkan pelayanan yang lebih baik.

Berkaca pada pengalaman tahun sebelumnya, seringkali ada kekeliruan ketika memasukkan data. Hal itu lah yang mendasari pemerintah DKI untuk meng-upgrade sistemnya.


Anies mengatakan bahwa pada sistem yang baru ini, ketika ada kesalahan saat memasukkan data, baik orangtua maupun calon peserta didiknya dapat mengubahnya. "Kalau dulu tidak, sekarang dilakukan menjadi real time dan dinamis," terangnya.

"Nah, real time dan dinamis itu lalu menimbulkan stress yang lebih tinggi pada sistem ketika digunakan secara bersamaan," lanjut Anies. "Tetapi ini kemudian langsung dikoreksi dan sekarang sudah bisa berjalan dengan baik.

Anies menjelaskan tujuan dari upgrade sistem itu adalah membuat warga lebih mudah ketika mengalami kesalahan atau ingin mengubah data yang terlanjur sudah dimasukkan. Adapun kesalahan yang sering terjadi adalah memasukkan umur, tanggal lahir, dan yang lainnya.

Lebih lanjut, Anies juga memastikan akan memperpanjang pendaftaran daring PPDB hingga Jumat (11/6). Hal ini lantaran ada kendala tersebut.

"Karena itu, apabila kemarin ada gangguan dari sistem kemudian tidak dapat digunakan sementara waktu, maka waktu pendaftaran pun akan ditambah," pungkas Anies. "Sehingga tidak ada yang kehilangan kesempatan, semua akan mendapat kesempatan yang sama."

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru