Ada Penggemar Ngaku Anak 5 Tahun, Balasan Kai EXO Tuai Sorotan
Twitter/weareoneEXO
Selebriti

Member EXO ini menjadi sorotan karena balasannya untuk salah penggemar di aplikasi Dear U. Bubble. Banyak yang menganggap idol ganteng itu sangat menggemaskan.

WowKeren - Kai EXO baru-baru ini menjadi sorotan karena balasannya untuk salah penggemar di aplikasi Dear U. Bubble. Banyak yang menganggap idol ganteng itu sangat menggemaskan.

Seperti yang diketahui banyak orang, cara Dear U. Bubble beroperasi adalah dengan meminta artis mengirim pesan ke penggemar melalui layanan berlangganan berbayar. Fans akan menerima pesan-pesan ini di ruang obrolan percakapan pribadi dan mereka dapat mengirim balasan kembali. Namun balasan penggemar hanya akan muncul secara massal kepada artis, seperti ruang obrolan grup.

Kai sedang menelusuri balasan dari penggemar suatu hari, ketika ia menemukan satu yang sangat lucu. Seorang penggemar mengirim, "Oppa, aku benar-benar berusia 5 tahun."

 Ada Penggemar Ngaku Anak 5 Tahun, Balasan Kai EXO Tuai Sorotan

Source: Koreaboo

Pemilik nama Kim Jong In itu segera membalas, "Tapi kenapa nama penggunamu noona?" Noona adalah sebutan untuk kakak perempuan dari adik laki-laki.


Karena penggemar diizinkan untuk mengatur nama pengguna yang secara otomatis akan terlihat. Kai mendapati penggemar tersebut berbohong dengan cara yang lucu.

Sementara itu, Kai bersama EXO baru saja comeback dengan album spesial bertajuk "Don't Fight the Feeling". Comeback kali ini sangat dinantikan karena Lay turut berpartisipasi.

"Don't Fight the Feeling" dilaporkan menduduki puncak tangga lagu iTunes Top Albums di setidaknya 85 negara termasuk Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Kanada, Jerman, Italia, Uni Emirat Arab hingga Indonesia.

Album ini juga naik ke puncak tangga lagu Penjualan Album Digital di QQ Music Tiongkok, Kugou Music, dan Kuwo Music. Di QQ Music, "DON'T FIGHT THE FEELING" disertifikasi triple platinum, sebuah judul yang diberikan untuk album yang melampaui 3 juta yuan (sekitar Rp 6,6 miliar) dalam penjualan. Prestasi ini mereka dapatkan hanya dalam dua jam dan 19 menit setelah rilis album.

Selain album yang menduduki peringkat harian Hanteo Chart, lagu utama album “Don’t fight the feeling” mencapai No 1 di Vibe, Bugs, dan Genie. Lagu ini juga menduduki peringkat tinggi di situs musik domestik lainnya.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait