Aturan Penonton Berdiri di 'Inkigayo' Berubah, Netizen Pro Kontra
SBS
TV

Baru-baru ini SBS mengumumkan perubahan untuk aturan penonton berdiri di program musik 'Inkigayo'. Seperti apa perubahannya dan bagaimana tanggapan netizen?

WowKeren - Program musik SBS "Inkigayo" menetapkan aturan baru bagi penonton yang hadir di lokasi syuting. Aturan ini langsung menuai pro kontra di kalangan netizen Korea Selatan.

Di acara musik, jarak terdekat bagi penggemar untuk melihat idol adalah di bagian berdiri yang terletak di depan panggung. Karena itulah ada banyak orang yang berharap bisa ditempatkan di sana saat menghadiri acara musik.

Di "Inkigayo" sendiri, batasan tinggi badan bagi penggemar yang ingin berdiri di sana adalah 165 cm. Namun baru-baru ini SBS mengumumkan bahwa akan ada batasan tinggi baru di bagian berdiri "Inkigayo".

SBS menyatakan bahwa siapapun yang memiliki tinggi lebih dari 160 cm akan diarahkan ke area duduk yang letaknya lebih jauh dari bagian berdiri. Dengan demikian, SBS mengurangi batasan tinggi badan hingga 5 cm dari sebelumnya.


Aturan Penonton Berdiri di \'Inkigayo\' Berubah, Netizen Pro Kontra

Source: SBS

Pengumuman ini akhirnya menuai pro kontra. Di satu sisi, netizen yang memiliki tinggi badan lebih dari 160 cm merasa kecewa, namun mereka yang tingginya di bawah itu merasa sangat lega. Simak beberapa komentar netizen berikut ini:

"Oh, aku tidak terpengaruh perubahan itu karena aku masih lebih pendek dari ini haha," ujar seorang netizen. "Ini pertama kalinya aku senang punya tinggi 158 cm," imbuh netizen yang lain. "Tidak pernah terpikir aku akan sangat senang menjadi pendek," timpal yang lain.

"Bagaimana mereka bisa menurunkan tinggi badan? Sekarang aku tidak bisa berada di bagian berdiri," kata netizen yang lain. "Maksudku, ini tidak seperti kami ingin lahir dengan tinggi lebih dari 160 cm," tambah yang lain. "Oh ayolah, ini salah... Aku tidak akan terlahir lebih tinggi jika tahu ini akan terjadi," timpal yang lain.

"Sial, tidak bisakah mereka memasang kamera lebih tinggi jika ini dikarenakan orang-orang menghalangi kamera? Apa-apaan peraturan ini?" kata netizen yang lain. "Sekarang aku harus memotong pergelangan kakiku agar bisa berdiri di sana," sahut netizen yang lain dan masih banyak lagi.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait