'Queen of Tears' Dikhawatirkan Susul Ending Tragis 'Mr.Sunshine' Gegara Adegan Kim Ji Won
tvN
TV

Kim Ji Won lagi-lagi disebut memberi isyarat atas ending drama 'Queen of Tears'. Ia memamerkan adegan mirip dengan yang dilakukan Kim Tae Ri di drama 'Mr.Sunshine'.

WowKeren - Para penonton semakin dibuat penasaran dengan ending drama "Queen of Tears" yang menyisakan empat episode pamungkas. Jelang penayangan episode ke-13 pada hari Sabtu (20/4) mendatang, tvN membagikan video pra-rilis yang menyajikan beberapa adegan romantis Kim Ji Won dan Kim Soo Hyun.

Menariknya, salah satu adegan yang dimainkan oleh Ji Won terlihat mirip seperti adegan dalam drama "Mr.Sunshine". Di mana Ji Won memamerkan cincin nikah pada jari manisnya. Namun, penonton justru dibuat salah fokus dengan jari kelingkingnya yang diwarna oranye.

Adegan itu mengingatkan penonton dengan Kim Tae Ri di "Mr.Sunshine" yang juga sempat memamerkan jari kelingkingnya yang berwarna oranye. Melihat kemiripan adegan tersebut, sejumlah penonton langsung menyampaikan keresahannya. Mereka khawatir apabila adegan Ji Won tersebut menjadi pertandang ending "Queen of Tears" akan sama tragisnya dengan "Mr.Sunshine".

\'Queen of Tears\' Dikhawatirkan Susul Ending Tragis \'Mr.Sunshine\' Gegara Adegan Kim Ji Won

Source: X


"Sus bgt kalo dijejerin gini," komentar netizen. "Plisss ini beda, ini gak sama kek mr sunshine gw trauma ama endingnya tolongggggggg [sci!]," sahut yang lain. "Wah wah keknya gaada harapan ga sih melihat ending mr sunshine yang sangat membagongkan [sic!]," imbuh lainnya.

"Takut bgt kalo disamain sama drama mr.sunshine [sic!]," ujar warganet. "Dijejer gini malah Overthinking," timpal lainnya. "Aku tetap percaya sama sinopsis QOT bahwa mereka akhirnya berhasil melawati krisis rumah tangganya yang artinya ini drama bakal happy ending. Aamiin," komentar akun lain.

Namun, beberapa netizen lainnya mencoba memberi penjelasan tentang tanda oranye pada kuku jari kelingking Ji Won. Mereka mengatakan bahwa itu adalah balsam, di mana Ji Won memiliki harapan baik untuk masa depannya dengan Soo Hyun dalam drama.

"Itu kyk permohonan gitu nder. Itu klk warna dr balsamnya tetap sama & gk pudar sampai salju pertama turun menurut kepercayaan cinta & harapan dr org yg makainya akan jd kenyataan biasanya balsam ini dipakai kyk harapan smg dia bs menikah/bersama dgn org yg bnr2 dia cintai gitulah [sic!]," beber netizen. "Ini namanya balsam (발삼) kalo gasalah. ada filosofinya yg berhubungan sama 첫눈 (salju pertama)," seloroh lainnya.

Dengan adanya penjelasan ini, penonton masih sangat berharap akan akhir bahagia dari drama "Queen of Tears". Terlebih beberapa waktu lalu, lukisan yang diletakkan dalam kamar Ji Won disebut menandakan akhir yang bahagia.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait