IU dan Cha Eunwoo Buat Situs Penjualan Tiket Konser Eror karena Kunjungan Membludak
Instagram/edam.official/fantagio_official
Musik

IU dan Eunwoo telah membuktikan bahwa mereka adalah solois yang memiliki daya tarik global tinggi. Dilihat dari penjualan tiket konser solo keduanya yang selalu ludes terjual di berbagai negara di dunia.

WowKeren - IU dan Cha Eunwoo seolah tengah bersaing dalam hal penjualan tiket konser solonya. Keduanya berhasil membuktikan sebagai solois yang memiliki daya tarik global tinggi dengan tiket konser mereka yang selalu terjual habis setelah dirilis.

Baik IU maupun Eunwoo saat ini sedang disibukkan dengan jadwar tur konser mereka ke beberapa negara. Setelah dipantau, penjualan tiket konser solo IU dan Eunwoo selalu mendapat antusiasme tinggi dari para penggemar. Tiket konser kedua penyanyi top itu selalu ludes terjual dan diperebutkan oleh fans.

IU misalnya, tiket konser solonya yang bertajuk "H.E.R." di Kuala Lumpur, Malaysia menerima 820.000 kunjungan segera setelah penjualan dibuka. Volume lalu lintas ini memecahkan rekor sebelumnya, yaitu lebih dari 700.000 kunjungan selama penjualan tiket di Taipei. Situasi ini sempat membuat server situs penjualan tiket kewalahan untuk sementara waktu.

Tiket konser IU di Kuala Lumpur pun langsung terjual habis. Hal ini semakin memantapkan posisinya sebagai "Ratu Solois Korea", yang mana penjualan tiket untuk tur konsernya kali ini konsisten terjual habis di berbagai lokasi di seluruh dunia. Mulai dari Seoul, Yokohama, Taipei, enam kota di Amerika Utara, Jakarta, dan Singapura.


IU dan Cha Eunwoo Buat Situs Penjualan Tiket Konser Eror karena Kunjungan Membludak

Source: X

Hal yang sama pun terjadi pada tiket konser solo Cha Eunwoo. Dalam fancon solonya yang bertajuk "2024 Just One 10 Minute Mystery Elevator", member ASTRO ini juga berhasil menarik antusiasme para penggemar di berbagai negara. Paling baru, penjualan tiket konser solonya di Brazil dan Meksiko juga ludes terjual sesaat setelah dirilis.

Tentunya ini menjadi pencapaian besar bagi Eunwoo sebagai seorang solois. Belum lagi ini adalah konser solo pertamanya di Amerika Selatan, tapi ia sudah mendapat sambutan yang begitu luar biasa. Sama seperti IU, situs penjualan tiket konser Eunwoo juga sempat bermasalah beberapa saat karena kunjungan yang membludak.

Menilik dari poster konser IU, kekasih Lee Jong Suk ini akan melanjutkan kunjungannya ke Taipei untuk menggelar konser selama dua hari pada tanggal 6-7 April. Sementara Eunwoo baru saja menyelesaikan fancon solonya di Beruna Dome, Saitama, Jepang pada tanggal 30-31 Maret lalu. Selanjutnya, sahabat Jungkook BTS ini akan terbang ke Singapura untuk melanjutkan konser solonya di tanggal 13 April mendatang.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait