Tuai Kecaman Setelah Sindir Korban Pelecehan Seksual, Lindsay Lohan Tulis Permintaan Maaf
Getty Images
Selebriti

Sempat menyebut wanita yang menjadi korban pelecehan sebagai kaum lemah, begini pembelaan Lindsay Lohan.

WowKeren - Beberapa waktu yang lalu, Lindsay Lohan sempat menuai kecaman dari publik lantaran menyindir korban pelecehan seksual dari gerakan #MeeToo. Kala itu, aktris berusia 32 tahun ini menyebut bahwa mereka yang mengaku menjadi korban pelecehan merupakan orang-orang yang lemah dan menunjukkan sisi rapuhnya.

Hal tersebut diungkapkan oleh aktris "Herbie: Fully Loaded" ini dalam sesi wawancara dengan The Times of London. Saat itu, aktris cantik ini mengaku bahwa dirinya tidak pernah mendapatkan perlakuan tidak senonoh dalam perjalanan kariernya selama ini.

"Dengar, aku sangat mendukung wanita. Semua orang menjalani pengalaman mereka dengan cara masing-masing. Bila itu terjadi kala itu, maka ungkaplah saat itu. Buat jadi fakta berupa laporan ke polisi," ungkap Lindsay saat itu.

Lebih lanjut, selebriti yang kini beralih profesi menjadi pebisnis tersebut mengkritik dampak gerakan #MeToo, serta menyebut bahwa kampanye ini hanya memberikan ruang bagi sejumlah oknum untuk mendapatkan popularitas. Apalagi sejumlah laporan juga tidak memberikan bukti jelas mengenai insiden maupun pelaku pelecehan.


"Kupikir ketika wanita berbicara tentang ini (menjadi korban pelecehan), ini membuat mereka terlihat lemah padahal mereka wanita yang sangat kuat. Kalian menemukan para wanita yang mengakui hal ini, yang tidak tahu mereka itu siapa, yang melakukannya demi menarik perhatian. Itu terjadi," lanjutnya.

Sadar bahwa pernyataannya menimbulkan kontroversi, akhirnya Lindsay pun meminta maaf. Dilansir ET pada Senin (13/8), aktris asal New York ini mengaku bahwa ia sepenuhnya mendukung gerakan #MeeToo, namun ia menyadari bahwa cara penyampaiannya sedikit keliru sehingga menimbulkan kesalahpahaman.

"Sejak aku menyadari bahwa pernyataanku terkesan menyakitkan, sejatinya bukan maksudku untuk melakukan hal tersebut. Aku minta maaf atas sakit hati yang telah aku sebabkan," tulis Lindsay dalam pernyatannya.

Lebih lanjut, bintang "Mean Girls" tersebut juga memberikan rasa hormat dan kekaguman tertingginya pada mereka yang telah berani membuka pengalaman pahit tersebut untuk jadi pembelajaran bagi publik.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait