Landasan Pacu Juanda Ambles, Pesawat Lion Air Sempat Mengalami Masalah
Nasional

Pihak bandara Juanda mengatakan pesawat Lion Air JT316 dengan rute Surabaya-Banjarmasin mengalami masalah pada bagian roda pesawat akibat landasan pacu ambles.

WowKeren - Landasan pacu yang ada di bandara internasional Juanda Surabaya ambles sekitar pukul 16.00 WIB Senin (10/12) kemarin. Akibatnya, pesawat Lion Air dengan nomor registrasi PK-LGQ yang melintas kala itu sempat mengalami masalah.

“Notam dari Airnav pukul 17.15 WIB sampai dengan 21.10 WIB," ujar Yuristo dilansir Antara pada Selasa (11/12). “Tetapi pada pukul 19.00 WIB perbaikan sudah selesai.”

Pesawat Lion Air dengan rute Surabaya-Banjarmasin tersebut kemudian dipindahkan kembali ke Apron B untuk dilakukan pengecekan. Danang Mandala selaku Corporate Communications Strategic of Lion Air menuturkan bahwa terjadi masalah pada roda bagian belakang pesawat.

“Setelah dilakukan pengecekan, stuck terjadi pada roda bagian belakang yang mengalami kendala,” terang Danang. "Ambles di aspal area taxi out."

Demi keselamatan dan kenyamanan penumpang, pilot akhirnya menunda keberangkatan. Akibat insiden tersebut, itu 169 penumpang terpaksa harus menunggu lagi di terminal keberangkatan. Hal tersebut berimbas pada beberapa penumpang yang akhirnya membatalkan penerbangan mereka.

“Sejumlah 169 penumpang dalam penerbangan tersebut menunggu kembali di terminal keberangkatan,” ungkap Yuristo. Rencananya, pihak Lion Air akan memberangkatkan penumpang menggunakan pesawat lain dan tercatat, delapan orang di antaranya memutuskan membatalkan penerbangan menuju Banjarmasin.”


Selain mengganti armada pesawat, pihak Lion Air juga memberikan kompensasi atas keterlambatan penerbangan tersebut. Bagi penumpang yang membatalkan penerbangan mereka, bisa memilih untuk dikembalikan dananya atau mengubah jadwal keberangkatan di lain waktu.

“Kami telah menginformasikan penundaan keberangkatan dan memberi kompensasi keterlambatan sesuai ketentuan,” tambah Danang. “Kami juga memfasilitasi permintaan penumpang berupa pengembalian dana atau perubahan jadwal berangkat.”

Insiden tersebut menyebabkan landasan pacu untuk sementara tidak dapat digunakan karena harus diperbaiki. Selama dilakukan perbaikan, pesawat akan menggunakan landasan pacu lain agar kegiatan operasional tetap berjalan lancar. “Untuk kelancaran operasional, pesawat yang akan berangkat menggunakan ‘taxiway’ lain,” terang Yuristo.

Penyebab amblesnya landasan pacu masih diselidiki oleh pihak bandara. Namun, untuk saat ini prioritas mereka adalah memperbaiki kerusakan pada landasan pacu agar segera dapat digunakan kembali.

Begitu juga dengan pihak Lion Air. Agar operasional rute tidak terganggu, pihaknya akan berupaya meminimalisir akibat yang timbul dari insiden tersebut.

“Lion Air kembali menyatakan, senantiasa meminimalisir akibat yang timbul dari keadaan tersebut,” jelas Danang. “Supaya operasional rute lainnya tidak terganggu.”

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel