Penjelasan RSCM Soal Pernyataan Prabowo Subianto Sebut Satu Slang Cuci Darah Dipakai 40 Orang
Nasional

Disampaikan pada acara ceramah akhir tahun, Calon Presiden Prabowo Subianto menyebut bahwa satu slang cuci darah RSCM dipakai untuk 40 orang.

WowKeren - Jelang Pemilu 2019, pasangan capres dan cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno mendapatkan banyak sorotan. Beberapa pidato yang disampaikan oleh Prabowo juga berhasil menjadi bahan perbincangan publik. Kali ini, Prabowo mengeluarkan pernyataan mengejutkan bahwa satu slang cuci darah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta pernah dipakai oleh 40 orang.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam acara ceramah akhir tahun yang dilangsungkan pada Minggu (30/12) tahun 2018 kemarin. Selain membahas mengenai perekonomian negara, Prabowo juga menyebutkan bahwa banyak masalah dalam dunia kesehatan yang harus diperhatikan. Salah satunya mengenai beberapa masalah infrastruktur rumah sakit.

"Saya dapat laporan di RSCM ada alat pencuci ginjal dan seharusnya hal itu punya saluran-saluran dari plastik, dari karet, dan tentunya dipakai satu orang satu kali," ujar Prabowo di kediamannya di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat. "Saya dengar ada yang melaporkan kepada saya di RSCM hari ini dipakai 40 orang."


Prabowo lantas mengkhawatirkan adanya penularan penyakit yang bisa terjadi akibat pemakaian slang cuci darah oleh banyak orang tersebut. Prabowo juga menyampaikan rasa kekecewaannya terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan pemerintah. "Bayangkan. Ini menurut saya, negara kita ini gagal melayani rakyat," ungkap Prabowo.

Terkait pernyataan Prabowo tersebut, pihak RSCM telah memberikan konfirmasi. Dilansir dari CNN Indonesia, Direktur Medik dan Keperawatan RSCM, Sumariyono, memberikan bantahan. Menurutnya, RSCM menerapkan dua jenis penggunaan alat kesehatan, yakni yang sekali pakai dan pemakaian berulang. Namun, untuk masalah slang cuci darah, Sumariyono menyatakan bahwa RSCM sempat menggunakan slang cuci darah untuk beberapa kali pemakaian, tapi untuk pasien yang sama.

"Kami sejak 2012 sudah menggunakan single use, satu kali untuk satu pasien," terang Sumariyono. "Mesin digunakan banyak pasien. Mesin untuk menggerakkan (darah dalam proses hemodialisis) saja."

Terkait penjelasan dan konfirmasi lainnya, pihak humas RSCM mengatakan akan memberikan pernyataan pada Rabu (2/1). Video mengenai pidato Prabowo ini sendiri masih ada di laman Facebook pribadinya.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait