Happy Salma Jelaskan Alasan Pilih Lukman Sardi Sebagai Amir Hamzah
Selebriti

Lukman Sardi dipercara menjadi pemeran sosok Amir Hamzah di pertunjukan 'Nyanyi Sunyi Revolusi'.

WowKeren - Happy Salma duduk di kursi Produser dari pertunjukan teater yang mengangkat kisha hidup penyair terkenal tanah air, Amir Hamzah. Dengan judul "Nyanyi Sunyi Revolusi", Happy Salma menjelaskan alasannya mau membuat pertunjukan teater seperti itu dengan Lukman Sardi sebagai pemeran utamanya.

"(Mau buat ini) karena kecintaan saya sama karya sastra Indonesia, saya dapat banyak pencerahan ketika banyak baca karya sastra, terutama tokoh-tokoh lawas yang ternyata banyak memberikan perjalan hidup," kata Happy Salma di jumpa press "Nyanyi Sunyi Revolusi" di Galeri Indonesia Kaya, Sabtu, 12 Januari.


Happy Salma pun menjelaskan alasan pemilihan Lukman Sardi sebagai pemeran utama sebagai Amir Hamzah. "Saya ada casting tertutup dengan sutradara, pemimpin artistik dan penulis. Jadi kami biasa memilih beberapa nama. Dan kenapa Lukman serta Pia karena jodohnya mereka itu, kami rasa juga mampu, mereka juga bisa memberikan banyak waktunya untuk pertunjukan ini. Karena ini akan butuh banyak waktu dan latihan panjang," jelas Happy Salma.

Sementara itu, Happy Salma juga mengatakan akan ada proyek selanjutnya mengenai sastra Indonesia. "Yang pasti tak jauh dari teks-teks indah Indonesia, mungkin dalam waktu dekat ini akan menampilkan puisi-puisi terbaik di republik ini," harap Happy Salma. "Nanti ada selain musik live bernuansa melayu, dan juga ada silat, ada akting-aktingnya juga. Ada artistik simbolik juga karena pemimpin artistiknya melakukan banyak riset juga," pungkas Happy Salma yang mengaku tidak menemui kesulitan berarti selama memproduseri pertunjukan teater ini.

Menurut Happy Salma, revolusi sosal yang terjadi saat itu berasal dari realita yang terjadi. "Gimana kan itu revolusi sosial berasal dari realita yang ada, gimana kerjaan-kerajaan banyak yang dianggap mengahambat lahirnya negeri ini. Tapi gimana Amir Hamzah yang seorang nasionalis, meski dia juga bangsawan. Jadi suasana ambigu itu yang bikin saya penasaran akhirnya banyak meriset dan lalu menangkat tentang kisah cintanya," jelasnya.

(wk/dian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait