Jokowi Borong Sabun Cuci Rp 2 Miliar, Bawaslu Sebut Akan Cek Dana yang Digunakan
Nasional

Bawaslu juga akan meninjau status Jokowi mengunjungi acara Penyerahan Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) di Gedung Serbaguna Mandala, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

WowKeren - Pembelian seratus ribu botol sabun cuci seharga Rp 2 miliar yang dilakukan Presiden Joko Widodo rupanya berbuntut panjang. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) akan mengecek kebenaran penggunaan anggaran Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Komisioner Bawaslu, Rahmat Bagia mengatakan pihaknya akan mengecek langsung ke lapangan guna mengetahui hal tersebut. "Nanti kan boleh enggak uang TKN digunakan Itu menjadi pembahasan tersendiri. Itu perlu kami kaji dulu," ujar Rahmat seperti dikutip dari CNNIndonesia.

Bawaslu juga akan meninjau status Jokowi mengunjungi acara Penyerahan Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) di Gedung Serbaguna Mandala, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Rahmat juga tidak mau berspekulasi mengenai kapasitas Jokowi, sebagai presiden atau calon presiden.

"Pak Presiden kan sedang melawat, kalau kampanye sudah memberi tahu kepada KPU," lanjut Rahmat. "Sedangkan pada saat itu apakah itu acara kepresidenan, kami belum tahu. Makanya kami akan cek dulu."


Selain itu, Bawaslu akan menunggu laporan keuangan TKN untuk mengetahui uang sebesar Rp 2 Miliar memang digunakan untuk keperluan memborong sabun cuci tersebut.

Sebelumnya, Wahyu Sakti Trenggono, Bendahara Umum Tim Kampanye Nasional (TKN) membenarkan bahwa Jokowi menggunakan anggaran kampanye untuk memborong sabun cuci di Garut. Ia menyebut uang tersebut diambil dari pos logistik sebagai dana kepedulian.

"Iya betul. [Uang] sabun itu dari TKN, memang kita yang menyediakan itu," jelas Trenggono. Ia juga mengatakan penggunaan dana tersebut tidak melanggar aturan yang dibuat KPU. Pasalnya, Jokowi berstatus sebagai calon presiden yang akan maji Pilpres 2019 dan bukan sebagai presiden.

Andre Rosiade yang merupakan Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra juga ikut menanggapi hal ini. Ia mempertanyakan dana yang digunakan Jokowi untuk membeli sabun cuci tersebut. Andre meminta Jokwi Transparan soal dana tersebut.

(wk/nris)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru