Jangan Sampai Salah, Ini 8 Tips Mengisi Baterai Handphone dengan Benar Biar Awet dan Tahan Lama
Tekno

Tanpa disadari, beberapa orang melakukan kesalahan saat mengisi daya baterai ponsel. Oleh sebab itu, tim WowKeren telah merangkum beberapa tips mengisi baterai dengan benar seperti berikut ini.

WowKeren - Di era modern seperti saat ini penggunaan handphone seolah sudah jadi kebutuhan sehari-hari. Salah satu komponen paling vital dalam handphone adalah baterai. Jika digunakan terlalu sering, tentu saja daya baterai handphone bisa cepat habis.

Karena itu tidak sedikit orang yang merasa cemas ketika baterai handphone-nya berkurang atau habis. Jika sudah demikian kita pasti akan mengisi daya baterai sesegera mungkin agar performa ponsel bisa kembali seperti semula.

Sayangnya ada banyak orang yang justru melakukan berbagai kesalahan saat mengisi daya ponsel. Jika terus dilakukan, baterai ponsel bisa cepat rusak. Karena itulah sudah seharusnya kita mengetahui beberapa cara mengisi baterai handphone yang benar. Dengan demikian kita bisa mengurangi risiko baterai cepat rusak yang bisa menjalar pada kerusakan handphone itu sendiri. Langsung saja simak tips lengkapnya berikut ini.

(wk/eval)

1. Gunakan Charger Handphone yang Asli Agar Bisa Mengisi Daya Baterai dengan Aman


Gunakan Charger Handphone yang Asli Agar Bisa Mengisi Daya Baterai dengan Aman

Charger kadang dianggap sepele sehingga tidak sedikit orang yang asal-asalan dalam menggunakan alat satu ini. Dalam kondisi tertentu kita kadang memaksakan diri untuk mengisi daya baterai ponsel dengan charger yang tidak tepat. Misalnya dengan tidak menggunakan charger asli bawaan pabrik.

Charger tersebut memang tetap bisa digunakan, namun charger asli dari pabrik tentunya lebih optimal untuk mengisi daya baterai ponsel kita. Perlu diketahui bahwa setiap charger sudah disesuaikan dengan kapasitas baterai. Sehingga jika kita menggunakan charger yang berbeda akan terjadi perbedaan kapasitas. Hal ini berisiko merusak baterai ponsel bahkan juga bisa merusak ponsel itu sendiri. Jadi usahakan untuk selalu menggunakan charger yang asli ya.

2. Jangan Menunggu Baterai Benar-Benar Habis Baru Diisi Dayanya


Jangan Menunggu Baterai Benar-Benar Habis Baru Diisi Dayanya

Beberapa orang terkadang memiliki kebiasaan menunggu daya baterai benar-benar habis baru diisi. Apa kamu juga punya kebiasaan ini? Jika iya, sebaiknya hentikan sekarang juga ya, karena ini bukan cara yang benar dan bisa merusak masa usia baterai handphone sehingga cepat rusak.

Kebiasaan ini tidak dianjurkan karena dapat membuat baterai membutuhkan waktu yang lebih lama dan membuat suhunya meningkat. Karena itu, sebisa mungkin hindari menunggu daya baterai mendekati 0 persen baru mengisinya. Sebaiknya segera isi daya baterai ponselmu saat menunjukkan angka 30 atau 40 persen.

3. Jangan Mengisi Daya Ponsel Sampai Penuh 100 Persen, Biar Lebih Awet!


Jangan Mengisi Daya Ponsel Sampai Penuh 100 Persen, Biar Lebih Awet!

Kebanyakan orang menganggap jika mengisi daya baterai ponsel sampai penuh 100 persen akan semakin baik. Namun untuk baterai lithium-ion modern yang ada di berbagai smartphone saat ini, justru mitos untuk membuatnya tetap awet. Dengan demikian, jika kamu memaksakan diri untuk mengisi daya baterai hingga 100 persen, malah berpotensi untuk mengurangi umur smartphone itu sendiri.

Karena itu, pengisian baterai secara parsial memiliki manfaat positif untuk memperpanjang usia sel baterai. Sebaiknya mulai pengisian dari angka 30 persen hingga 80 persen. Dengan demikian, voltase atau tegangannya bisa tetap rendah dan baterai akan lebih awet.

4. Sering Mengisi Baterai Ponsel dengan Power Bank? Hentikan Sekarang Juga, Kurang Aman!


Sering Mengisi Baterai Ponsel dengan Power Bank? Hentikan Sekarang Juga, Kurang Aman!

Saat berada di luar rumah atau tempat umum, tidak jarang dari kita yang memanfaatkan power bank untuk mengisi daya ponsel. Hal ini memang sangat membantu, karena dengan begitu daya baterai ponsel kita bisa tetap terisi meski tidak ada aliran listrik. Namun sebaiknya jangan terlalu sering mengisi daya ponsel dengan power bank ya.

Penggunaan power bank yang terlalu sering bisa membuat handphone kamu mudah drop bahkan berpotensi mengurangi masa usia baterai. Apalagi jika kamu menggunakan power bank abal-abal. Karena itulah, usahakan hanya menggunakan power bank pada saat yang mendesak saja.

5. Ingin Mengisi Daya Baterai Handphone dengan Maksimal? Matikan Saja Ponselmu Saat Sedang Diisi


Ingin Mengisi Daya Baterai Handphone dengan Maksimal? Matikan Saja Ponselmu Saat Sedang Diisi

Apa kamu punya kebiasaan menggunakan handphone saat sedang diisi dayanya? Jika iya, hentikan kebiasaan buruk itu mulai dari sekarang. Dan alangkah baiknya untuk mematikan ponsel saat sedang diisi dayanya. Hal ini penting dilakukan untuk menjaga kestabilan pengisian dayanya.

Dengan begitu, seluruh perangkat tidak akan bekerja atau beristirahat, sehingga bisa mempercepat proses pengisian. Proses reboot yang dilakukan setelahnya bahkan dapat menyelesaikan beberapa masalah yang berkaitan dengan fungsi baterai.

6. Turunkan Kontras Layar Ponsel dan Atur dalam Mode Pesawat Saat Mengisi Daya Handphone


Turunkan Kontras Layar Ponsel dan Atur dalam Mode Pesawat Saat Mengisi Daya Handphone

Jika kamu tak bisa mematikan ponsel saat diisi dayanya, maka coba pengaturan lain agar hasilnya lebih optimal. Yakni usahakan untuk mengisi daya baterai dengan kontras layar yang rendah. Hal ini disebabkan karena kontras layar merupakan salah satu faktor yang bisa membuat daya baterai lebih cepat habis.

Selain itu, alangkah baiknya untuk mengatur ponsel jadi mode pesawat saat sedang melakukan pengisian daya. Dengan begitu ponsel tidak akan menerima pesan notifikasi dan suhunya akan jadi lebih dingin. Dengan demikian, pengisian daya bisa berjalan lebih optimal dan maksimal.

7. Isi Daya Baterai Ponsel di Pagi Hari Agar Lebih Optimal


Isi Daya Baterai Ponsel di Pagi Hari Agar Lebih Optimal

Untuk mengisi daya baterai secara aman, kita juga perlu memperhatikan faktor waktu pengisiannya. Mengisi daya baterai di malam hari cukup rentan karena biasanya akan kita tinggal tidur. Sehingga baterai akan penuh, sedangkan arus listrik terus terhubung.

Meskipun kebanyakan smartphone telah memiliki fitur khusus untuk memutus arus listrik secara otomatis, tetap saja hal ini tidak baik. Karena itu, sebaiknya isi daya baterai ponselmu saat pagi hari sebelum beraktivitas atau sebelum berangkat kerja. Dengan demikian, kamu bisa mengontrol kondisi baterai ponsel yang sedang diisi.

8. Ingin Baterai Ponselmu Berumur Panjang? Maka Jangan Mengisi Dayanya Lewat Port USB di Laptop


Ingin Baterai Ponselmu Berumur Panjang? Maka Jangan Mengisi Dayanya Lewat Port USB di Laptop

Nah tips terakhir yang harus kamu perhatikan adalah sebaiknya jangan gunakan port USB di laptop untuk mengisi daya baterai. Hal ini dikarenakan port USB hanya memiliki arus sebesar 0,5 A sehingga prosesnya akan lambat. Dengan demikian, baterai ponselmu tidak akan berumur panjang dan jadi cepat rusak. Karena itu, sebaiknya jangan mengisi daya ponsel di port USB kecuali benar-benar dalam keadaan darurat ya.

Demikian delapan tips mengisi daya baterai ponsel dengan aman. Simak juga tips ini untuk mengetahui berbagai cara menghemat daya baterai ponsel. Selain itu, kalian juga bisa melihat artikel ini untuk mengetahui beberapa tips untuk mengatasi android lemot.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait