Cegah Penularan Virus, IDI Minta Pemda Buat Peta Sebaran Corona
Nasional

Ketua Umum Pengurus Besar (PB) IDI, Daeng Mohammad Faqih, mengatakan jika peta persebaran virus corona bisa membantu masyarakat untuk lebih waspada terhadap daerah yang berpotensi menularkan virus.

WowKeren - Jumlah kasus corona yang ditemukan di Indonesia kian bertambah. Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mendorong agar pemerintah daerah yang daerahnya terdapat kasus corona untuk memberikan informasi mengenai penyebaran Covid-19 di daerah tersebut.

Ketua Umum Pengurus Besar (PB) IDI, Daeng Mohammad Faqih, mengatakan jika peta persebaran virus corona bisa membantu masyarakat untuk lebih waspada. Dengan adanya peta itu, publik bisa menghindari tempat-tempat yang memungkinkan penularan.

"Perlu ada peta persebaran COVID-19 agar masyarakat menghindar dari tempat-tempat yang memungkinkan tertular," kata Daeng, Jumat (13/3). "Dan supaya penularan bisa dikontrol dengan baik, serta pelacakan kasus bisa dilakukan dengan lebih terarah."


Selain itu, pemerintah juga perlu memperbarui informasi terkait corona secara berkala. Informasi yang sudah termutakhirkan itu harus bisa diakses oleh semua masyarakat lewat internet. Selain pemerintah pusat, pemerintah daerah juga diharapkan dapat bersinergi.

"Kepala daerah sebagai penanggung jawab kondisi wabah seperti ini di daerahnya masing-masing," tutur Daeng. "Dan berkewajiban mengumumkan atau menyampaikan ke masyarakat."

Ia menilai bahwa kepanikan yang timbul di masyarakat disebabkan ketidakjelasan informasi. Sebab jika informasi yang beredar benar adanya tentu masyarakat tidak akan panik. Oleh sebab itu, ia berharap agar otoritas pemerintah pusat dan daerah mau menyampaikan informasi dengan bijak. "Kepanikan masyarakat lebih karena tidak tahu apa dan bagaimana cara menghindar supaya tidak tertular," tutur Daeng.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum IDI Mohammad Adib Khumaidi menilai perlu adanya kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah. "Pembagian peran antara pusat dan daerah perlu dilakukan dalam rangka mengantisipasi penularan, menyiapkan infrastruktur pelayanan, dan melakukan deteksi," tutur Adib.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait