MTV VMA 2020:  The Weeknd Menang 'Video of The Year', Artis Kanada Pertama Sejak 1989
Musik

The Weeknd membuka VMA 2020 dengan penampilan yang memukau. Pidato kemenangan The Weeknd berhasil mencuri perhatian hingga menjadi trending di Amerika Serikat.

WowKeren - MTV Video Music Awards (VMA) 2020 mungkin sedikit terlihat berbeda tahun ini. Namun para nominasi dan pemenang masih layak mendapatkan tepuk tangan. Karena pandemi Covid-19, para selebriti tidak berkumpul di Barclays Center di New York City seperti yang direncanakan semula, melainkan bergabung dari pusat kegiatan masing-masing di seluruh negeri.

Pemenang MTV VMA 2020 telah diumumkan pada Minggu (30/8) waktu setempat. The Weeknd yang tampil membuka MTV VMA 2020 berhasil menyabet 2 penghargaan, yakni Video of the Year dan Best R&B dengan lagu "Blinding Lights". Mengutip dari @NewsWeeknd, The Weeknd merupakan artis Kanada pertama yang berhasil memenangkan penghargaan Video of the Year di MTV VMA sejak tahun 1989.

The Weeknd Menang \'Video of The Year\', Artis Kanada Pertama Sejak 1989

Twitter

The Weeknd berhasil mencuri perhatian dengan penampilannya sebagai pembuka di MTV VMA 2020. Abel Makkonen Tesfaye terlihat menyanyikan lagu "Blinding Lights" di Edge, Hudson Yards, yang merupakan dek langit luar ruangan tertinggi di Belahan Barat. Pertunjukan kembang api juga terlihat di akhir penampilan Abel.


Penampilan The Weeknd pun dibagikan akun Twitter @vmas dan telah disaksikan 2 juta pengguna hingga berita ini diterbitkan. Pujian juga dituliskan akun @vmas yang dibalas The Weeknd dengan ucapan terima kasih.

"You know I’ll be watching this OVER AND OVER AND OVER. What a superstar (Anda tahu saya akan menonton ini LAGI DAN LAGI. Benar-benar seorang superstar)," tulis akun @vmas. "Thank you (terima kasih) #VMAs," balas akun @theweeknd.

Saat menerima penghargaan, Abel mengaku tak bisa merayakan kemenangannya karena peristiwa penembakan yang terjadi di Amerika Serikat beberapa waktu lalu. Karena pernyataannya tersebut, "The Weeknd" dan "Abel" sempat menjadi kata kunci yang paling banyak dibicarakan di Twitter Amerika Serikat.

"Sangat berat untuk merayakannya saat ini dan menikmati momen ini," ujar Abel. " Jadi aku hanya ingin mengatakan keadilan untuk Jacob Blake, keadilan untuk Breonna Taylor."

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait