Satgas COVID-19 Pastikan Alokasi Vaksin Utamakan Keadilan
Instagram/wikuadisasmito
Nasional

Untuk alokasi vaksin setiap daerah, Wiku mengatakan jika hal itu masih dibahas saat ini. Nantinya, alokasi vaksin dipertimbangkan berdasarkan kriteria dan prioritas wilayah.

WowKeren - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito, berbicara mengenai rencana distribusi vaksin. Ia menyebut jika saat ini pemerintah tengah menyiapkan roadmap atau peta jalan vaksinasi COVID-19.

Adapun tugas ini dikerjakan oleh Kementerian Kesehatan dan jajaran kementerian terkait lainnya. Ia mengatakan jika pola vaksinasi akan dilakukan berdasarkan tingkat risiko penularan di Indonesia.

"Diharapkan peta jalan ini akan segera selesai dan menjadi langkah konkret," kata Wiku, Kamis (15/10). "Dan bisa disampaikan kepada pemerintah dalam rangka menjalankan program vaksinasi ini. Vaksinasi ini dilakukan berdasarkan tingkat risiko yang dilakukan masyarakat di Indonesia."

Untuk alokasi vaksin setiap daerah, Wiku mengatakan jika hal itu masih dibahas saat ini. Nantinya, alokasi vaksin dipertimbangkan berdasarkan kriteria dan prioritas wilayah. Yang mana, pertimbangan ini akan mengacu pada Perpres No.99/2020.


"Seluruh rincian informasi terkait alokasi prioritas vaksinasi dalam tahap finalisasi pada tahap ini," lanjut Wiku. "Pada intinya perlu kami sampaikan bahwa, seluruh alokasi prioritas ini akan mempertimbangkan kriteria dan prioritas penerima serta wilayah yang tentunya mengacu pada Perpres 99/2020."

Lebih jauh, ia memastikan jika alokasi vaksin akan mengutamakan asas keadilan. Oleh sebab itu, ia memohon masyarakat untuk bersabar. Sambil memantau informasi terkini dari Satgas, masyarakat kembali diingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Pemerintah tetap akan berusaha melakukan alokasi dan mengutamakan asas keadilan," tutur Wiku. "Masyarakat mohon bersabar dan terus memantau informasi resmi dari Satgas, terkait tahapan vaksinasi ini dengan cermat dan selalu mematuhi protokol kesehatan serta upaya yang dapat dilakukan saat ini."

Vaksinasi sendiri rencananya akan dimulai pada November mendatang. Jutaan dosis vaksin dari Sinopharm dan CanSino disebut-sebut siap sampai di Tanah Air pada bulan tersebut.

Seperti diketahui, pemerintah telah menjajaki kerja sama vaksin dengan sejumlah negara untuk bisa menyediakan dosis sesuai kebutuhan. Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto sendiri sudah mengelompokkan masyarakat yang berhak mendapatkan vaksin ini terlebih dahulu.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait