Eks Sekum FPI Munarman Ditangkap, Diduga Terlibat Aksi Terorisme
Nasional

Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) sekaligus pengacara Rizieq Shihab, Munarman, ditangkap pada Selasa (27/4) sore setelah diduga terlibat dalam tindak pidana terorisme.

WowKeren - Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman ditangkap Densus 88 pada Selasa (27/4) di kediamannya di Pamulang, Tangerang Selatan. Munarman diduga terlibat dalam aksi terorisme dan mengikuti kegiatan baiat di beberapa kota.

Menurut keterangan Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono, Munarman diduga bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme. "Penangkapan pada hari Selasa, sekira jam 15.35 WIB," kata Argo, dilansir dari CNN Indonesia, Selasa (27/4).

Dia melanjutkan, "Munarman diduga menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme, bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme dan menyembunyikan informasi tentang tindak pidana terorisme."

Di sisi lain, Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan bahwa Munarman terlibat dalam kegiatan baiat teroris di tiga kota. Kendati demikian, polisi belum menjelaskan secara detail apa peran pengacara Rizieq Shihab tersebut.

"(Ditangkap terkait) baiat di UIN Jakarta, kemudian juga kasus baiat di Makassar, dan mengikuti baiat di Medan," kata Ramadhan kepada awak media di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (27/4).


Ramadhan menyampaikan bahwa Munarman sedang dibawa ke Polda Metro Jaya demi kepentingan penyelidikan. Menurutnya, penangkapan ini merupakan pengembangan dari penangkapan teroris sebelumnya.

Ramadhan menjelaskan, "Sekarang dalam proses dibawa ke Polda Metro Jaya. (Dasar penangkapan Munarman) tentunya dari beberapa penangkapan teroris sebelumnya."

Lebih lanjut, Ramadhan menyebut kegiatan baiat yang diikuti Munarman berkiblat pada ISIS. "Baiatnya kalau Makassar (ke) ISIS. Kalau Jakarta belum kami terima, Medan juga belum," pungkasnya.

Sebelumnya pada Februari 2021, seorang terduga teroris bernama Ahmad Aulia sempat menyebut Munarman terlibat dalam kegiatan baiat jaringan ISIS di Makassar. "Saya berbaiat dihadiri oleh Munarman selaku pengurus FPI pusat saat itu, Ustaz Fauzan dan Ustaz Basri yang memimpin baiat pada saat itu," kata Ahmad kala itu.

Namun, Munarman membantahnya dan mengaku tidak mengenal eks anggota FPI tersebut. "Enggak kenal saya," kata Munarman dalam keterangannya Februari lalu.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait