Tanggapi Ashanty yang Dihujat Saat Positif Covid-19, Azriel Hermansyah Tegaskan Hal Ini
instagram/azriel_hermansyah
Selebriti

Ashanty diserbu hujatan netizen bertubi-tubi usai mengabarkan dirinya benar positif Covid-19 sepulang dari Turki, Azriel Hermansyah gercep pasang badan tegaskan ‘fakta’ ini.

WowKeren - Ashanty mendadak jadi perbincangan hangat publik baru-baru ini usai pulang dari Turki. Bukan tanpa alasan, Ashanty dikabarkan positif Covid-19 saat tiba di Indonesia. Kabar ini pun sudah dibenarkan dan dikonfimasi langsung olehnya dalam sebuah unggahan Insta Stories.

Ashanty menjelaskan kondisinya yang baik dan tak mengalami gejala berat. Sementara itu ia menjelaskan juga kronologi hingga dinyatakan positif saat sudah berada di hotel karantina di Jakarta. Sontak Ashanty lantas dirujuk dirawat di Rumah Sakit mengingat dirinya juga mengidap sakit bawaan autoimun.

Dikarenakan saya punya penyakit autoimune dan demi keselamatan bersama saya isolasi di RS,” tulis Ashanty.

Unggahan Ashanty ini lantas dibagikan ulang oleh sang putra, Azriel Hermansyah. Ia meminta publik untuk membaca penjelasan dari Ashanty agar berita mengenai sang bunda positif Covid-19 tidak simpang siur.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Azriel menanggapi juga komentar miring publik. Netizen yang mengetahui Ashanty positif Covid-19 saat kembali dari Turki ada yang mendoakan kesembuhannya namun tak sedikit yang justru menghujat menyalahkan dirinya.


Tanggapi Ashanty yang Dihujat Saat Positif Covid-19, Azriel Hermansyah Tegaskan Hal Ini

Insta Stories/@azriel_hermansyah

Azriel yang muncul sontak pasang badan. Bela Ashanty, Azriel membantah beragam tudingan termasuk menegaskan jika rombongannya selalu mematuhi protokol kesehatan yang ada. Tak hanya itu, Azriel juga menggarisbawahi lagi fakta jika Ashanty dinyatakan positif di Indonesia dan bukan di Turki.

Kita pulang mengikuti semua prosedur. Semua ditanggung sendiri,” tulis Azriel Hermansyah. “Kalau positif dari Turki tidak mungkin bisa kembali ke Indonesia,” tegasnya.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Ashanty menjelaskan jika dirinya sudah menjalani tes PCR dua kali sebelum terbang kembali ke Indonesia. Saat itu hasilnya menyatakan istri Anang Hermansyah negatif. Namun hasil tes PCR di bandara Jakarta justru positif sehingga mengharuskan Ashanty menjalani karantina di rumah sakit.

Saya 2 kali PCR di Istanbul ketika mau pulang, di hotel mau pun di bandara negatif. Akhirnya sampai hotel karantina saya menunggu hasil PCR dari bandara dan ternyata posiitif, langsung saya ke RS untuk karantina di RS yang sudah disetujui oleh tim satgas Covid,” papar Ashanty sebelumnya.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait