Lizzy Eks After School Bikin Khawatir Unggah Postingan: Selamat Tinggal Hidupku
Naver
Selebriti

Lizzy pada Mei 2021 lalu mendapat permasalahan hukum karena mengemudi dalam keadaan mabuk. Tingkat alkohol dalam darah Lizzy membuat surat izin mengemudinya dicabut.

WowKeren - Lizzy mengunggah postingan yang mengkhawatirkan pada Kamis (10/3). Postingan terbaru mantan member After School itu memperlihatkan sosok Ariel, tokoh utama dalam animasi Disney Princess bertajuk "The Little Mermaid".

Ariel tampak tersenyum lebar namun cukup kontras dengan caption yang ditulis Lizzy yakni, "Selamat tinggal hidupku." Postingan ini semakin membuat fans khawatir karena Instagram Lizzy saat ini disetel ke mode pribadi.

Melihat postingan itu, fans pun langsung mengungkapkan rasa khawatir terhadap idolanya tersebut. "Tunggu, tidak, tolong jangan. Seseorang tolong periksa dia secepatnya. Kita tidak bisa kehilangan yang lain," tulis seorang netizen.

"Kuharap seseorang akan memeriksanya! Itu adalah pemikiran bunuh diri dan kita harus menganggapnya serius. Kirim bantuan padanya secepatnya!" imbuh yang lain. "Lizzy tolong jangan lakukan ini. Seseorang perlu memeriksanya," pungkas netizen lainnya.

Lizzy Eks After School Bikin Khawatir, Unggah Postingan: Selamat Tinggal Hidupku

Source: Instagram


Lizzy sendiri pada Mei 2021 lalu mendapat permasalahan hukum karena mengemudi dalam keadaan mabuk. Idol cantik itu menabrak taksi saat mengemudi di lingkungan Cheongdam di distrik Gangnam Seoul pada 18 Mei pukul 10 malam KST. Tingkat alkohol dalam darah Lizzy saat itu lebih dari 0,08 persen yang cukup untuk membuat surat izin mengemudinya dicabut.

Kemudian pada 1 Juli, divisi kriminal ketujuh dari Kantor Kejaksaan Distrik Pusat Seoul mendakwa Lizzy tanpa penahanan atas tuduhan mengemudi berbahaya di bawah Undang-Undang Hukuman Tambahan untuk Kejahatan Khusus dan melanggar Undang-Undang Lalu Lintas Jalan dengan mengemudi di bawah pengaruh alkohol.

Pada 14 September 2021, Lizzy dengan berlinang air mata meminta maaf atas insiden tersebut selama siaran langsung Instagram-nya. "Aku ingin (meminta maaf) secara tertulis, tetapi aku tidak berpikir itu akan cukup (jadi aku melakukan siaran langsung)."

"Aku sangat menyesal. Sekarang, hidupku sudah berakhir. Memang benar aku telah mengecewakan semua orang. Pengemudi (dari kecelakaan itu) tidak terlalu terluka, tetapi artikelnya (ditulis seperti itu)," imbuh Lizzy.

"Banyak orang menyuruhku mati. Bukankah orang mengalami masa sulit setidaknya sekali dalam hidup mereka? Dalam situasi ini, ada banyak (orang) yang menyuruhku membuat keputusan ekstrem. Aku melakukan sesuatu yang sangat salah, dan tahu bahwa aku melakukan sesuatu yang salah. Aku minta maaf," tutup Lizzy.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru