Bella Hadid Sesalkan Keputusan Operasi Plastik Saat Remaja
Selebriti

Bella Hadid ungkap penyesalan dibalik keputusannya untuk melakukan operasi plastik. Lantas seperti apa pengakuan langka Bella itu? Simak hanya di laman berikut ini.

WowKeren - Supermodel populer Bella Hadid baru-baru ini memberikan pengakuan langka. Bagaimana tidak, Bella mengungkap penyesalan terkait keputusannya melakukan operasi plastik di usia remaja.

Bella membenarkan bahwa ia pernah melakukan operasi plastik saat usianya masih menginjak 14 tahun. Lebih tepatnya, Bella memutuskan untuk mengubah bentuk hidungnya.

Bella kemudian merasa menyesal dan berharap dapat memutar waktu. Bella menyesal lantaran tak dapat mempertahankan hidung asli warisan keluarganya.

Pengakuan menarik itu disampaikan Bella melalui wawancara terbaru bersama Vogue. "Saya berharap saya telah menjaga hidung nenek moyang saya. Saya pikir saya akan tumbuh menjadi itu," ungkap Bella Hadid.

Meski begitu, Bella menepis tudingan telah mengoperasi seluruh bentuk wajahnya. Model berusia 25 tahun itu juga mengaku sama sekali tak pernah memakai filler.


Terkait wajahnya yang berbeda di usia remaja dan saat ini, Bella menyebut perubahan tersebut wajar. Ia tegas mengatakan tak pernah mengubah bentuk wajahnya kecuali operasi hidung yang dilakukannya di usia 14 tahun.

"Orang-orang mengira saya benar-benar memalsukan wajah saya karena satu foto saya sebagai remaja yang tampak bengkak. Saya cukup yakin Anda tidak terlihat sama sekarang seperti yang Anda lakukan di 13, kan? Saya tidak pernah menggunakan pengisi. Mari kita akhiri saja," kata Bella. "Saya tidak punya masalah dengan itu, tapi itu bukan untuk saya."

Bella juga membantah rumor yang menyebutnya telah mengoperasi bentuk matanya. "Siapa pun yang mengira saya telah mengangkat mata saya atau apa pun namanya—itu plester wajah!" tegas Bella.

Bella juga bercerita soal seringnya publik berpikir buruk tentangnya. Adik Gigi Hadid itu sampai merasa selalu disalahpahami oleh banyak pihak di industri keriernya.

"Saya pernah mengalami sindrom penipu ini di mana orang-orang membuat saya merasa saya tidak pantas mendapatkan semua ini," pungkas Bella. "Orang-orang selalu memiliki sesuatu untuk dikatakan, tetapi yang harus saya katakan adalah, saya selalu disalahpahami di industri saya dan oleh orang-orang di sekitar saya."

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait