Kabar Duka, Ibu Vina Panduwinata Meninggal Dunia Karena Ini
Instagram/vinapanduwinata_official
Selebriti

Kabar duka datang dari penyanyi Vina Panduwinata. Sang manajer, Ine Firyanie mengabarkan ibunda Vina Panduwinata meninggal dunia, Rabu (25/5) karena penyakit ini.

WowKeren - Kabar duka datang dari penyanyi senior Vina Panduwinata. Sang ibunda, Albertine Panduwinata meninggal dunia pada hari ini, Rabu (25/5) pagi.

Hal ini disampaikan oleh manajer Vina Panduwinata, Ine Firyanie melalui Instagram Story pribadi. Dalam unggahan tersebut, Ine menyebut ibunda Vina telah meninggal dunia di Rumah sakit Puri Cinere sekitar pukul 8.30 WIB.

"Inalillahi wa innailahi rojiun. Telah meninggal dunia ibu, mertua, nenek, buyut, canggah kami tercinta ibu Hj. Albertine Panduwinata binti Yohakim Supit (93 tahun)," tulis Ine Firyanie, Rabu (25/5).

Selain itu, Ine Firyanie menyebut jenazah ibu Vina Panduwinata akan lebih dulu berada di rumah duka di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, jenazah akan dimakamkan di makam keluarga pada Dzuhur nanti, di Batu Tapak Bogor, Jawa Barat.


"Akan dimakamkan di pemakaman keluarga Batu Tapak Bogor pada hari ini ba'da dzuhur," ungkap Ine Firyanie.

Kabar Duka, Ibu Vina Panduwinata Meninggal Dunia Karena Ini

Instagram Story

Tak lupa, Ine Firyanie meminta agar kesalahan mendiang semasa hidup untuk dimaafkan. "Mohon dimaafkan atas segala kesalahan dan keikhlasan doanya," kata Ine Firyanie.

Saat dikonfirmasi lebih lanjut, Ine Firyanie mengungkapkan penyebab mendiang ibu Vina Panduwinata meninggal dunia. Ine Firyanie menyebut mendiang meninggal dunia karena sakit. "Karena sakit (meninggal dunia), sudah lama sakit," ucap Ine Firyanie, Rabu (25/5) dilansir dari Suara.

Ine Firyanie pun menjelaskan bahwa penyakit itu lantaran usianya yang sudah tua. Oleh sebab itu, tubuh ibunda Vina Panduwinata rentan berbagai penyakit. "Memang sakit sepuh, usianya udah 90 lebih," tutur Ine Firyanie.

Lebih lanjut, Ine Firyanie memohon doa untuk almarhumah agar dilapangkan kuburnya. Jika tidak ada halangan, jenazah baru akan dimakamkan ba'da dzuhur di Bogor. "Rencana dimakamkan ba'da dzuhur nanti di Bogor, di pemakaman keluarga," pungkas Ine Firyanie.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait