Farhat Abbas Sesumbar Lesti Kejora-Rizky Billar Berakhir Damai: Dipikir Polisi Punya Bapak Kalian?
Instagram/farhatabbasofficial
Selebriti

Farhat Abbas menyentil kasus KDRT Lesti Kejora dan Rizky Billar yang berakhir damai. Pengacara kontroversial ini juga menyinggung soal analisa KDRT darinya yang ternyata benar terjadi.

WowKeren - Farhat Abbas turut mengomentari keputusan damai Lesti Kejora mencabut laporan KDRT pada Rizky Billar. Ia memberikan pesan menohok untuk tak mudah emosional langsung lapor polisi ketika ada permasalahan rumah tanggga. Bahkan Farhat tak segan menyindir pasangan yang akrab disapa Leslar itu karena dinilai mempermainkan hukum.

"Akhir drama KDRT pasangan selebritis bucin yang dibawa ke ranah pidana berakhir bucin termehek-mehek, makanya kalo emosional jangan sedikit-sedikit ke polisi, begitu polisi bekerja profesional langsung nyadar masih cinta? Emang kalian pikir polisi punya bapak kalian?" tulis Farhat Abbas di InstaStory pada Jumat (14/10).

Farhart Abbas

InstaStory

Terlepas dari itu, Farhat Abbas mengungkap rasa salut pada kepolisian yang cepat tanggap menangani laporan kasus KDRT. Mantan suami Nia Daniati ini pun mengingatkan bahwa istri harusnya disayangi bukan dicekik atau dikasari.

"Salut sama Kapolres Jaksel dan jajaran yang cepat tanggap tangani kasus KDRT, semoga jadi pelajaran yang baik bagi kita semua, agar sedikit-sedikit main hajar...isteri itu untuk disayangi, bukan untuk dicekik atau dilempar batu," sambung Farhat Abbas.


Photo-INFO

InstaStory

Farhat Abbas merasa "di atas angin" karena analisa kasus KDRT yang selama ini diungkapnya di media sosial benar-benar terjadi. Ia sekaligus menyentil netizen yang ikut campur mempersoalkan masalah KDRT artis.

"Semua ulasan dan analisa gue tentang KDRT ternyata benar dan dicabut penuh berlinang air mata. Polri tak semudah itu untuk stop kasusnya, khawatir terulang kembali, yang pusing adalah para netizen yang mendukung suami masuk penjara? Nah lho? Pelapor aja udah memaafkan? Makanya kasus-kasus KDRT netizen gak usah kepo atau GU lagi ya," lanjut Farhat Abbas.

Hingga kemudian Farhat memberikan saran untuk pihak kepolisian tentang langkah lanjutan menangani kasus KDRT Lesti Kejora dan Rizky Billar. Ia mengingatkan bahwa pencabutan laporan tak semudah itu.

"Saran buat Polri, status tahanan suami alihkan saja ke tahanan kota sembari menunggu keseriusan restoratif justice pelapor dan terlapor sampai terbit SP3, atau lebih baik lagi kalo berikan kesempatan kepada pelapor dan terlapor lakukan upaya praperadilan untuk menghentikan penyidikan ini, biar sama. Sama enak dan hukum tegak tidak mudah cabut-cabutan laporan," pungkas Farhat Abbas.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait