Hyunjin Stray Kids Terima Butterfly Effect 'The Glory', Fans Ramai Tunjukkan Cinta
Instagram/Netflix
Selebriti

Kasus kontroversi bullying Hyunjin Stray Kids ikut dibahas lagi imbas butterfly effect dari 'The Glory'. Kini fans Hyunjin pun ramai menunjukkan dukungan untuk melindungi sang idola.

WowKeren - Akibat butterfly effect "The Glory", sejumlah kasus bullying kembali diungkit ke publik. Termasuk salah satu kasus skandal kontroversi bullyingyang pernah menyeret Hyunjin Stray Kids. Melihat skandal kontroversi sang idola yang kembali diulik akibat popularitas "The Glory", penggemar Hyunjin pun turun tangan.

Nama Hyunjin yang kembali ikut disebut-sebut karena pernah terseret kasus kontroversi intimidasi di sekolah di tengah populartas "The Glory", membaut fans mengambil langkah untuk melindungi sang idola. Pada Selasa (10/1), tagar #Hyunjin-ah_weloveyou memasuki trending real-time Twitter Korea. Di bawah tagar ini, postingan yang menyebut soal kontroversi lama Hyunjin muncul lagi sebagai Butterfly effect dari "The Glory", jadri para penggemar mengambil langkah untuk menutupinya.

Fans menunjukkan cinta untuk Hyun Jin dengan menggunakan tagar tersebut. Mereka pun menuliskan berbagai pesan dukungan untuk Hyunjin di bawah tagar tersebut.

Photo-INFO

Kbizoom


"Hyunjin, lihat hanya hal-hal yang cantik dan hanya dengarkan hal-hal yang indah," tulis seorang penggemar. "Hyunjin, aku benar-benar akan melindungimu," sambung yang lain. "Hyunjin sudah meminta maaf," lanjut yang lain, dan masih banyak lagi.

Namun tagar yang memasuki trending real-time Twitter Korea itu juga mengundang reaksi kritik. Netizen mengkritisi fans Hyunjin yang dinilai melindungi sang idola secara membabi buta.

"Berhentilah membela dia secara membabi buta," komentar netizen. "Apakah kamu masih bisa melakukan ini jika korbannya adalah keluargamu?" tanya yang lain. "Bahkan jika dia sudah memposting permintaan maaf, fakta bahwa dia melakukan kekerasan di sekolah tidak akan hilang," pungkas yang lainnya lagi.

Sementara itu butterfly effect "The Glory" sebelumnya juga menyeret keluar aktor Thailand, Ohm Pawat. Aktor berusia 23 tahun itu dituding melakukan bullying pada temannya yang berkebutuhan khusus semasa sekolah. Ohm Pawat pun mengunggap postingan permintaan maaf atas perilaku buruknya di masa lalu tersebut.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait