Kyuhyun Super Junior Bandingkan Kesejahteraan di SM dan Antenna
Instagram/gyuram88
Musik

Kyuhyun mengungkap kelebihan dan kekurangan dari SM Entertainment dan Antenna. Meski lontarkan pujian untuk SM, tapi maknae Super Junior itu tak lupa mengucapkan terima kasih untuk Antenna.

WowKeren - Kyuhyun Super Junior mendadak bandingkan kesejahteraan yang diberikan oleh agensi lamanya, SM Entertainment dengan agensinya saat ini, Antenna. Hal itu disampaikan Kyuhyun dalam kanal YouTube Bongo Live baru-baru ini.

Dibesarkan selama 18 tahun, Kyuhyun menganggap SM sebagai rumahnya. Ia bahkan tak segan menyebut SM sebagai perusahaan terbaik yang pernah menaunginya.

"Kesejahteraan di SM bagus. Karena ini adalah perusahaan besar, SM adalah yang terbaik dalam hal manfaat terkait manajemen di industri hiburan, seperti gym dan hair removal," ujar Kyuhyun.

Lain halnya dengan saat berada di Antenna, Kyuhyun mengaku bahwa ia membayar sewa bulanan untuk akomodasi yang ditempatinya sekarang ini. Jika dibandingkan dengan SM yang menyediakan banyak fasilitas, Kyuhyun menyebut Antenna tidak memiliki selengkap itu. Beruntung biaya deposit akomodasi tersebut ditanggung oleh pihak agensi, tapi tidak untuk tiap bulannya.

"Banyak orang memiliki gambaran yang kuat tentang aku yang membeli akomodasi. Akomodasi yang kutinggali sekarang disediakan oleh Antena. Aku membayar sewa bulanan," jelasnya.


Kyuhyun Super Junior Bandingkan Kesejahteraan di SM dan Antenna

Source: YouTube

Namun, Kyuhyun tak mempermasalahkan hal itu. Ia merasa bahwa setiap perusahaan memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. "Perusahaan tidak menyediakan segalanya, namun memberikan manfaat seperti kebugaran dan pelajaran bahasa Jepang. Aku pikir setiap perusahaan memiliki kelebihan dan kekurangannya," sambungnya.

Jika sebelumnya Kyuhyun mengatakan bahwa SM lebih unggul dalam hal fasilitas, tapi Antenna juga memiliki kelebihan. Agensinya yang saat ini, Kyuhyun rasa memiliki hubungan yang lebih erat antara artisnya dengan CEO perusahaan.

"Dalam kasus kami, meskipun kecil, perusahaan ini memiliki perasaan kekeluargaan yang lebih kuat. Itu tersampaikan saat kita membicarakannya. Karena sistemnya disederhanakan, mudah untuk menemui CEO dalam sekali jalan," terang Kyuhyun. "CEO duduk di studio rekaman selama enam jam. Biasanya, aku akan mendapatkan konfirmasi lalu kembali mengedit dan mendapatkan konfirmasi lagi, namun sekarang langkah-langkah tersebut disederhanakan, sehingga memudahkan."

Salah satunya saat ia mempersiapkan album terbarunya "Restart", Antenna memberikan dukungan yang sangat bagus. Mereka memberikan penghormatan kepada para penggemar hingga para fandom menjadi tersentuh. Kyuhyun pun mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Antenna.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait