Jessica Iskandar Bandingkan Kasus Penipuan Miliknya dengan Suami Sandra Dewi
Instagram
Selebriti

Jessica Iskandar sebelumnya memang merasa kecewa dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap CSB alias Steven atas kasus penipuan terhadap ibu dua anak itu. JPU hanya menuntut 3 tahun penjara.

WowKeren - Kasus korupsi yang menyeret nama suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, hingga kini masih terus diperbincangkan. Aksi Harvey yang merugikan negara hingga Rp271 triliun ini pun membuat publik geram. Beberapa rekan selebriti bahkan ikut menyoroti kasus korupsi Harvey.

Tidak terkecuali dengan Jessica Iskandar alias Jedar. Melalui unggahan InstaStory miliknya baru-baru ini, Jedar bahkan membandingkan kasus Harvey dengan kasus penipuan yang menimpanya. Seperti diketahui, Jedar sempat menjadi korban penipuan hingga rugi bermiliar-miliar rupiah.

Mengunggah foto tangkapan layar salah satu portal berita, Jedar mengaku masih belajar ikhlas. Ia pun merasa jika kerugiannya tidak sebanding dengan rakyat Indonesia.

"Aku masih belajar ikhlas," tulis Jedar. "Kerugianku tidak sebanding dengan kerugian rakyat Indonesia 271 triliun [sic!]."

Selanjutnya, Jedar kembali memberikan sentilan menohok. Istri Vincent Verhaag itu mengaku harus banting tulang demi mendapatkan harta kekayaannya.

"Uang 9,8 milyar kukerja dari umur 16tahun. Total bekerja 20 tahun [sic!]," lanjut Jedar. "Penipunya dihukum 3tahun, tapi setelah lolos sudah kaya [sic!]."


Jessica Iskandar Sentil Kasus Harvey Moeis vs Kasus Penipuan Steven

InstaStory

Jedar sebelumnya memang merasa kecewa dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap CSB alias Steven yang telah menipu ibu dua anak itu. JPU hanya menuntut Steven tiga tahun penjara.

"Ibaratnya, itu uang Rp10 miliar yang saya kumpulin 20 tahun dan diambil seorang penipu, dan penipu itu cuma dituntut tiga tahun penjara," ungkap Jedar belum lama ini. "Kira-kira, apakah itu adil?"

Selain berdampak pada keuangan keluarga, perbuatan Steven juga membuat orang tua Jedar jatuh sakit. Karena itu, ia meminta agar pengadilan memberikan hukuman setimpal bagi tersangka.

"Orang tua saya sakit, anak saya tidak bisa dapat ASI, rumah tangga saya hampir berantakan gara-gara situasinya memanas. Belum lagi banyak materi, waktu dan tenaga yang hilang akibat musibah ini," lanjut Jedar. "Saya kerja dari pagi ketemu pagi, loh. Tahu sendirilah, di dunia entertainment itu kerjanya, capeknya seperti apa. Terus mobil yang 10 lagi juga masih enggak ngerti kabarnya gimana."

"Ya mudah-mudahan si penipu bisa dihukum seberat-beratnya. Kan biar jadi contoh buat calon penipu yang lain agar tidak melakukan penipuan," tandas Jedar.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait