Kepribadian Asli Cha Eunwoo Beda Drastis dari Peran di 'Wonderful World'
Instagram/fantagio_official
TV

Berbeda drastis dari perannya dalam 'Wonderful World', tim produksi mengunggah foto-foto yang memperlihatkan betapa menggemaskannya Eunwoo di lokasi syuting.

WowKeren - Cha Eunwoo kini sedang menyapa penonton lewat drama "Wonderful World". Baru-baru ini, tim produksi drama MBC itu mengungkap kepribadian asli Eunwoo yang dikatakan berbeda drastis dari karakter yang dimainkannya.

Dalam "Wonderful World", Eunwoo memerankan karakter Kwon Seon Yul, yang cukup misterius. Di episode kesembilan, terungkap bahwa Seon Yul ternyata berencana membalas dendam kepada karakter utama wanita, Eun Soo Hyun (Kim Nam Joo).

Akting Eunwoo ketika memerankan karakter penjahat untuk pertama kalinya di "Wonderful World" langsung menuai perhatian penonton. Penampilan berbahaya sang aktor mendapatkan pujian kritis yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Berbeda drastis dari "Wonderful World", tim produksi mengunggah foto-foto yang memperlihatkan betapa menggemaskannya Eunwoo di lokasi syuting. Sang aktor mengenakan jubah rumah sakit sambil membuat ekspresi lucu.


Kepribadian Asli Cha Eunwoo Beda Drastis dari Peran di \'Wonderful World\' Kepribadian Asli Cha Eunwoo Beda Drastis dari Peran di \'Wonderful World\'

Source: Naver

Eunwoo juga menunjukkan pesona seperti anak anjing yang menggemaskan saat istirahat di lokasi syuting "Wonderful World". Tingkah laku cowok kelahiran tahun 1997 itu sungguh merangsang kegembiraan untuk staf.

Menurut tim produksi "Wonderful World", Eunwoo merupakan aktor pembuat suasana cerah di lokasi syuting. Sikapnya itu tidak hanya membuat orang-orang di sekitarnya bahagia, tetapi juga membuat dirinya sendiri merasa senang.

Di sisi lain, "Wonderful World" berhasil meraih rating dua digit pada episode yang disiarkan pada 29 Maret lalu. Drama itu meraih rating 11,4 persen. Namun, "Wonderful World" mengalami penurunan di episode selanjutnya dengan raihan 9,2 persen.

Sementar itu, "Wonderful World" kini tinggal menyisakan empat episode pamungkas. Drama itu nantinya akan digantikan oleh "Chief Detective 1958" mulai pertengahan April mendatang.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait