Plot Berantakan 'My Demon' Diduga Jadi Penyebab Rating Anjlok
Naver
TV

Menurut Nielsen Korea, 'My Demon' episode ke-11 meraih rating 3,7 persen. Untuk episode ke-12, rating drama yang dibintangi Song Kang ini semakin jeblok menyentuh angka 2,9 persen.

WowKeren - "My Demon" menayangkan dua episode terbaru pada Jumat (5/1) dan Sabtu (6/1). Namun, dua episode baru dari drama yang memasangkan Song Kang dan Kim Yoo Jung itu terus mengalami penurunan rating.

Menurut Nielsen Korea, "My Demon" episode ke-11 meraih rating 3,7 persen. Untuk episode ke-12, ratingnya semakin jeblok menyentuh angka 2,9 persen. Penurunan rating drama SBS ini akhirnya menuai perhatian dari netizen Korea Selatan.

Banyak netizen yang akhirnya menduga bahwa rating jeblok "My Demon" dikarenakan plotnya yang semakin berantakan. Drama yang juga dibintangi oleh Lee Sang Yi itu kini masih memiliki 4 episode pamungkas lagi.

"Sejujurnya, aku tidak tahu apa yang ingin dikatakan oleh penulis naskah. Plotnya berantakan dan ada dimana-mana. Aku ingin terus menonton para pemerannya, tetapi tidak dapat berkonsentrasi pada episodenya sama sekali," tulis seorang netizen.


Plot Berantakan \'My Demon\' Diduga Jadi Penyebab Rating Anjlok

Source: Naver

"Sebagai permulaan, plotnya tidak begitu menarik," imbuh yang lain. "Visual para pemeran utama melebihi fantasi romantis kami. Akan tetapi, aku telah melewatkan beberapa episode di sana-sini, kalau kalian mengerti maksudku," pungkas yang lainnya.

"My Demon" kini sudah memasuki alur di mana Jung Gu Won (Song Kang) kembali bebas menggunakan kekuatannya. Namun, sang iblis mengalami perubahan di mana ia bisa meneteskan airmata karena nasib sedih yang dialami manusia calon korbannya.

Masa lalu Gu Won saat masih menjadi manusia yang berhubungan dengan Do Do Hee (Yoo Jung) juga ditampilkan. Gu Won rupanya menjadi demon usai membunuh banyak nyawa termasuk dirinya sendiri setelah kematian wanita yang dicintainya.

Sementara itu, "My Demon" sebenarnya juga bisa disaksikan di situs streaming Netflix. Drama ini nantinya akan digantikan oleh "Flexx Cop" mulai 26 Januari mendatang. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait