Adegan Kim Chaewon LE SSERAFIM Diduga Jadi Alasan Utama MV 'Easy' Dibanned KBS
YouTube/HYBE LABELS
Musik

Kim Chaewon melakukan adegan berbahaya di video musik 'Easy' yang dirilis pada Senin (19/2). Adegan ini yang kemungkinan jadi pertimbangan KBS untuk melarang MV tersebut tayang.

WowKeren - Beberapa waktu lalu, KBS merilis pernyataan bahwa video musik "Easy" milik LE SSERAFIM dilarang untuk tayang. Hal itu dikarenakan ada adegan dalam MV yang dianggap berbahaya dan memicu risiko peniruan untuk masyarakat yang menontonnya.

Setelah MV tersebut rilis pada Senin (19/2), para penggemar mulai berteori tentang adegan apa yang "salah". Hingga saat ini, semua tanda menunjuk pada adegan berbahaya yang dilakukan oleh Kim Chaewon. Adegan inilah yang diduga menjadi alasan utama MV "Easy" dilarang tayang oleh KBS.

Dalam video, Chaewon tampak sedang berada di bak mandi yang terisi dengan air dan busa. Saat sedang asyik bernyanyi, tiba-tiba seseorang menjatuhkan pengering rambut ke dalam bak mandi berisi air yang ditempati Chaewon. Alhasil, Chaewon seperti tampak tersengat listrik.

Adegan Kim Chaewon LE SSERAFIM Diduga Jadi Alasan Utama MV \'Easy\' Dibanned KBS

Source: YouTube


Gambaran inilah yang mungkin menimbulkan kekhawatiran bagi KBS atas potensi untuk memengaruhi pemirsa. Dikhawatirkan pemirsa melakukan perilaku berbahaya yang serupa. Risikonya jika orang melakukan hal tersebut akan menyebabkan cedera parah atau bahkan kematian akibat sengatan listrik.

Meskipun tidak ada adegan lain dalam video musik yang mengandung "risiko peniruan", tapi satu adegan ini agaknya sudah cukup bagi KBS untuk menganggap keseluruhan MV tidak memenuhi syarat untuk disiarkan. Keputusan tersebut menimbulkan beragam reaksi dari masyarakat. Ada yang setuju, tapi tak sedikit pula yang mengkritik KBS.

Larangan ini tentunya menimbulkan kekhawatiran mengenai dampak terhadap comeback LE SSERAFIM, khususnya mengenai visibilitas di acara musik dan kesuksesan mereka secara keseluruhan selama siklus promosi ini. Agensi grup dan penggemar kini dihadapkan pada tantangan untuk mengatasi rintangan tersebut, di mana mereka harus berupaya untuk memastikan bahwa "Easy" dapat menjangkau audiens secara luas tanpa mengorbankan standar keselamatan atau peraturan yang telah ditetapkan.

Sementara itu, video musik "Easy" sendiri digarap oleh sutradara sekaligus koreografer ternama Nina McNeely, yang pernah bekerja sama dengan artis luar negeri seperti Doja Cat dan The Weeknd. Sinematik yang menggabungkan gaya hip hop jadul sukses mencuri hati para penggemar.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait