Adik Ipar Stevie Agnecya Bantah Rakus usai Dikritik Jual Barang Mendiang Sebelum 40 Hari
Instagram/amandasaraswati
Selebriti

Adik ipar Stevie Agnecya, Amanda Sarawati, menuai kritik karena menjual barang mendiang kakak iparnya tersebut. Usai dicibir, adik dari suami Stevie, Anggi Pratama, tersebut mengungkap alasan di balik sikapnya itu.

WowKeren - Amanda Saraswati menuai kritik karena menjual barang milik mendiang kakak iparnya,Stevianne Agnecya. Usai kegaduhan tersebut, adik dari suami Stevie, Anggi Pratama, ini langsung buka suara. Amanda membeberkan jika aksi penjualan itu merupakan wasiat dari Stevie.

"Ini yang dijual itu adalah amanat dari almarhumah Stevie," kata Amanda. "Jadi kalian nggak usah khawatir, kita itu keluarganya amanah kok. Nggak rakus sama yang begitu-begitu itu. Maaf banget kita nggak kekurangan uang."

Dokter gigi berparas cantik itu menegaskan kalau hasil penjualan barang-barang Stevie itu juga akan disumbangkan 100 persen. Amanda juga mengungkap kalau ia tak bakal melupakan anak-anak Stevie. Amanda pun menyebut kalau ia terpaksa membahas soal kegiatan amal tersebut karena netizen sudah berpikiran negatif.


"InsyaAllah ini semua juga akan disumbangkan ke panti asuhan yang memang kita sudah setiap saat menyumbang. Aku nggak mau terlalu sering ngomong kayak gini takutnya dianggap riya'. Terus kalian videoin aku, terus kalian masukin ke TikTok," kata Amanda. "Kita tidak ada yang melupakan Cilla, melupakan (anak-anak Stevie). Aku tadi nggak mau jawab, kalau terus-terusan aku bisa emosi. Udah ya."

Sementara itu, Ustaz Fathulloh, justru memberikan masukan bijak. Menurutnya, justru bagus jika barang-barang peninggalan Stevie bisa disedekahkan.

Menurut Ustaz Fathulloh, kegiatan bersedekah itu akan menambah pahala untuk mendiang Stevie. Sekaligus juga sebagai penghapus dosa-dosa Stevie.

"Adalah yang terbaik ketika peninggalan barangnya disedekahkan atas nama almarhum. Misalkan dia mempunyai kendaraan mobil, motor atau dia meninggalkan sepetak tanah rumah dan sebagainya memang berlebihan maka diniatkan disedakkan dihadiahkan daripada almarhum dan itu akan mengalir pahalanya kepada almarhum. Akan menjadi suatu ampunan yang disebut sebagai amal saleh," seru Ustaz Fathulloh. "Kalau yang namanya barang, tidak perlu menunggu 40 hari, kapanpun mau disedekahkan lebih baik."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait