*/
 
 
Derita Kelainan Ini, Lee Byung Hun Akui Sering Blank dan Hampir Pingsan
Selebriti

Seperti ini pengakuan Lee Byung Hun soal kelainan yang dialaminya.

WowKeren - Lee Byung Hun mengungkapkan pengakuan yang mengejutkan di majalah Esquire. Aktor berusia 46 tahun ini memang terpilih menjadi model majalah tersebut untuk edisi November 2016.

Dalam wawancaranya, Byung Hun mengungkapkan bahwa ia menderita panic disorder. Kondisi ini membuatnya mudah gugup dan sering mendapat serangan panik.

"Sejak beberapa tahun lalu, aku menderita panic disorder," ujar Lee Byung Hun. "Aku ini tipe orang yang mudah gugup. Setiap kali aku mendapat serangan panik, rasanya aku tak bisa bernafas. Aku tak tahu mengapa itu bisa terjadi."


Byung Hun menuturkan serangan panik ini dialaminya saat merasa dirinya terperangkap dalam sebuah situasi. "Biasanya pada situasi dimana aku tak bisa melarikan diri seperti fanmeeting atau siaran radio, ada momen dimana aku tak bisa mendengar apapun dan pikiranku blank," tambahnya.

"Aku berpikir, 'Apa yang harus kulakukan? Apakah aku harus melarikan diri? Bisakah aku melakukannya?' Aku berpikir seperti itu kira-kira selama 10 menit," ungkap Byung Hun. "Tapi akhirnya aku memutuskan, 'Aih, walaupun aku pingsan, aku hanya akan pingsan di sini'."

Kondisi ini kerap membuatnya merasa tertekan. Tak jarang, ia mengaku merasa tak kuat dengan kelainan psikologisnya ini. "Tapi saat aku benar-benar takut atau rasa cemasku mencapai titik didih, aku akan berpikir, 'Lagipula apalagi yang kupertahankan untuk hidup?'. Dan setelah itu aku pun pergi dari tempat itu," tutur Lee Byung Hun.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait