Kepulauan Togean di Teluk Tomini
Travel

Sebelum tertimpa bencana, Sulawesi Tengah memiliki banyak sekali lokasi wisata mengagumkan.

WowKeren - Kepualauan ini terletak di Teluk Tomini. letaknya memang sangat terpencil, namun keindahan yang ditawarkan tidak bisa disepelekan begitu saja. Jika kalian mengunjungi tempat ini itu artinya harus bersiap untuk tidak berkomunikasi dengan masyarakat luar karena jaringan operator seluler sangat susah. Jadi, di tempat ini kalian cukup menikmati liburan dan indahnya pemandangan alam. Kepulauan Togean layaknya surga bagi pecinta olahraga bawah air. Terbentang seluyas 102 kilometer dengan luas daratan sekitar 755 km persegi dan memiliki sekitar 66 gugusan pulau yang tersebar luas di tengah Teluk Tomini.

Secara administratif kepuauan ini berada di Kabupaten Tojo Una-una. Tempat ini seringkali dikenal dengan nama Togian Island atau Taman Nasional Kepulauan Togena. Keindahan bawah laut dari tempat ini sungguh sangat menakjubkan. pemerintah sekitar yang mengetahui potensi dari wisata ini selalu melindungi demi kelestariannya. Kepulauan Togean ini menjadi salah satu tempat yang memiliki kekayaan hayati bawah laut dari seluruh biodiversitas dunia dan tercatat dalam daftar wilayah Coral Triangle. Tak hanya bawah lautannya saja yang indah, wisata daratannya juga menakjubkan. Pulau-pulau yang berjejer dan keasrian hutan menjadi sajian tersendiri untuk mata kalian.

(wk/Kres)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait