Usul Soal RUU Permusikan, Anang Hermansyah Minta Ahmad Dhani cs Lanjutkan Perjuangannya
WowKeren/Fernando
Musik

Anang berpesan kepada rekan-rekan sesama musisi yang menjadi caleg agar meneruskan perjuangannya.

WowKeren - Anang Hermansyah sudah banyak berkontribusi untuk dunia musik sebagai musisi. Tak hanya itu, suami Ashanty tersebut juga memperjuangkan hak-hak musisi saat ia menjabat sebagai anggota legislatif alias DPR RI.

Sebelumnya, Anang telah mengusulkan tentang Rancangan Undang-Undang (RUU) Permusikan selama lima tahun terakhir. Bahkan, pelantun lagu "Separuh Jiwaku Pergi" tersebut juga sempat menggandeng Rieke Diah Pitaloka untuk membantu perjuangannya.

Namun, perjuangan Anang dalam mengusulkan RUU Permusikan memiliki batas waktu. Pasalnya, masa jabatan ayah Aurel Hermansyah tersebut di DPR akan berakhir dalam sembilan bulan ke depan, tepatnya pada Oktober 2019 mendatang.

Lihat postingan ini di Instagram

Trima kasih mbak @riekediahp sudah membuat tulisan ini.. 5 tahun mas @ananghijau memperjuangkan untuk UU musik ini yg menyangkut profesinya sebagai seniman, akhirnya bisa membawa manfaat yg baik.. walau tidak meneruskan disana, kita semua berharap ada yg akan melanjutkan perjuangan nya dan tidak berhenti sampai disini.. trima kasih buat mbak rieke yg slalu ikut mensupport dan slalu memperjuangan industri musik Indonesia..


Sebuah kiriman dibagikan oleh Ashanty (@ashanty_ash) pada

Menurut Anang, jika RUU Permusikan belum juga disahkan saat jabatannya berakhir, pembahasan tersebut akan berlanjut di periode 2019-2024. Mantan suami Krisdayanti tersebut juga berpesan kepada para Calon Legislatif (Caleg) yang berpofesi sebagai musisi agar meneruskan perjuangannya. Sebut saja Ahmad Dhani, Giring Ganesha, dan Ifan Seventeen.

"Jika sembilan bulan ke depan belum tuntas, maka saya berharap anggota DPR yang berasal dari kalangan musisi dapat melanjutkan kerja besar ini," ungkap Anang dalam siaran pers beberapa waktu lalu. "Saya berharap musisi-politisi seperti Ahmad Dhani, Giring, Ifan Seventeen dan teman-teman seniman lainnya lolos dalam Pemilu 2019 mendatang, agar meneruskan pembahasan RUU Permusikan di DPR."

Lebih lanjut, Anang menjelaskan bahwa RUU Permusikan akan menjadi payung hukum bagi para musisi. "Apalagi bagi generasi millennial, musik menjadi salah satu hobi yang paling diminati. Oleh karenanya, tugas negara menyiapkan regulasi yang memberi proteksi kepada profesi musisi," jelas Anang.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait