Nagita Slavina Semangat Belajar Instagram, Netter Khawatir Soal Hoax dan Akun Haters
Instagram/raffinagita1717
Selebriti

Nagita Slavina pernah mengaku tak main Instagram dan enggan memiliki akun pribadi. Tapi baru-baru ini Nagita semangat belajar main Instagram dengan adik iparnya, Syahnaz Sadiqah.

WowKeren - Nagita Slavina pernah mengaku tak bermain Instagram. Artis cantik itu menganggap bahwa Instagram bukan sesuatu yang penting sehingga tak masalah jika dirinya tak punya akun sendiri. Selama ini, Nagita masih bergabung dengan Raffi Ahmad memakai akun Instagram @raffinagita1717.

Nagita mengatakan bahwa Raffi lah yang memegang akun tersebut dan mengelolanya. "Kalau manajer atau asisten pakai akun Raffi-Nagita dibolehin apa nggak?" tanya seseorang yang dipanggil Mamank pada Gigi di acara "Janji Suci Raffi Nagita" tahun 2017 lalu. "Asisten? Nggak, kan Raffi yang pegang," jawab Gigi sambil asyik makan.

Dalam Vlog Ayu Dewi belum lama ini, Nagita juga mengaku enggan membuat akun Instagram lantaran tak pandai foto selfie. Tapi sepertinya tekad Nagita untuk tak bermain Instagram mulai luluh. Pada hari ini, Senin (15/4), Nagita mengaku baru saja belajar memakai Instagram dengan Syahnaz Sadiqah.

Nagita pun langsung membuat Instagram Story lengkap dengan me-mention nama akun Instagram Syahnaz. "Selamat pagi. Mendapat pelajaran berharga dari (arahkan kamera ke Syahnaz)," celetuk Nagita dalam video tersebut. Syahnaz dan sang suami, Jeje Govinda pun memberi semangat kepada Nagita yang masih belajar main Instagram.

Postingan ini pun langsung menjadi bahasan hangat usai dibagikan ulang oleh akun fanbase @chevirgo. Banyak netter yang menyambut antusias pilihan Nagita untuk belajar main Instagram. Di sisi lain, sejumlah netter justru khawatir dan memperingatkan kakak Marsha Tengker itu soal banyaknya berita hoax dan akun hates di Instagram.

"Mama jiji jangan punya ig, ga sehat mama jiji, aku takut haters berseliweran di ig mama jiji terus ga sengaja kebaca:"( aku suka mama jiji yg jauh dari sosmed, yg happy always di singgasananya tanpa termakan hoax hoax," kata netter. "Kalau pun punya ig cukup akun @raffinagita1717 aja dipake berdua gausah bikin sendiri, jarang2 loh ada pasangan punya ig berduaan justru itu letak keromantisan mereka," ujar yang lain.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait